Dua Rumah Panggung di Kabupaten Musi Banyuasin Ludes Terbakar, Diduga Ini Penyebab Kebakaran...
Kondisi puing-puing rumah yang habis terbakar milik dua warga Desa Pandan Dulang Kecamatan Lawang Wetan Kabupaten Musi Banyuasin Provinsi Sumatera Selatan, Jumat 12 Mei 2023.-Palpos.id-Dokumen Palpos.id
SEKAYU, PALPOS.ID - Diduga akibat korsleting listrik, dua rumah panggung di Kabupaten Musi Banyuasin ludes terbakar.
Kedua rumah terbakar itu milik Nazaro dan Imron, warga Desa Pandan Dulang Kecamatan Lawang Wetan Kabupaten Musi Banyuasin Provinsi Sumatera Selatan.
Kebakaran menghanguskan seluruh isi rumah yang terbuat dari kayu itu terjadi Jumat 12 Mei 2023 pagi.
Bahkan harta benda warga semua terbakar atau tak bisa diselamatkan, hingga kedua korban rugi ratusan juta rupiah.
BACA JUGA:Rumah Mantan Bupati Muratara Akisropi Ayub Kebakaran, Begini Kronologis Kejadiannya...
BACA JUGA:Ada Berita Kebakaran Sumur Ilegal Di BHL, Kapolres Muba Bantah Pastikan Tidak Ada
BACA JUGA:Cegah Kebakaran Hutan dan Lahan, Polres Muara Enim lakukan Ini
Tim pemadam kebakaran yang tiba dilokasi berhasil memadamkan api serta berhasil mengevakuasi penghuni rumah hingga tidak terjadi korban jiwa.
Camat Kecamatan Lawang Wetan Chandra mengatakan, kebakaran diduga akibat korsleting listrik.
Dan api dalam kebekaran itu menghanguskan seluruh isi rumah hingga harta benda milik kedua korban.
"Api berhasil dipadamkan setelah warga bersama tim pemadam kebakaran yang berjibaku memadamkan kobaran api.
BACA JUGA:Pascakebakaran di Lorong 99 Prabumulih, Ini Jumlah Rumah yang Ludes
BACA JUGA:Ternyata, Pelaku Kebakaran Eks Penyulingan Minyak Tradisional Baylen,Mantan Pemain Minyak
BACA JUGA:Polisi Sebut Penyebab Kebakaran Motor di SPBU Karena Ini
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: