Surya Paloh Desak Kejagung Usut Tuntas Dugaan Korupsi BTS Kominfo Jerat Jhonny G Plate, Ini Katanya...

Surya Paloh Desak Kejagung Usut Tuntas Dugaan Korupsi BTS Kominfo Jerat Jhonny G Plate, Ini Katanya...

Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh saat bertemu dengan pengurus partai beberapa waktu lalu.-Palpos.id-Dokumen Palpos.id

JAKARTA, PALPOS.IDKetua Umum Partai Nasdem Surya Paloh makin semangat bongkar korupsi di tanah air.

Bahkan, Surya Paloh juga desak Kejagung usut tuntas korupsi BTS BAKTI Kominfo tersebut tanpa pandang bulu.

Apalagi saat ini Jhonny G Plate sudah ditetapkan sebagai tersangka oleh penyidik Jampidsus Kejagung.

Makanya, Surya Paloh meminta Kejagung usut tuntas tanpa pandang bulu, dari kiri ke kanan, serta dari bawah ke atas.

BACA JUGA:Kejagung Dalami Aliran Dana Korupsi BTS Kominfo, Surya Paloh Sebut Bagian Intervensi Politik

BACA JUGA:Dugaan Korupsi BTS Kominfo, Menteri Kominfo Jhonny G Plate Ditahan Kejaksaan Agung di Rutan Salemba

"Sejak awal kita sudah komitmen untuk memberantas korupsi. Oleh sebab itu tanpa ada lex spesialis dalam pengertian privilese.

Dimana si A boleh di periksa, sementara si C tidak boleh. Kita ingin semuanya diperiksa," tegas Surya Paloh di NasDem Tower Jakarta, Rabu 17 Mei 2023.

Tidak hanya itu, Surya Paloh juga menantang Kejagung mengusut tuntas aliran dana ini mengalir kemana saja.

"Aliran dana ini bagus. Ini yang memang dikehendaki partai ini. Partai ini ingin transparansi seutuhnya. Sekali lagi, saya katakan transparansi," ujar Surya Paloh.

BACA JUGA:Wah Hasil Audit BPKP Sebut Kasus Korupsi BTS Kominfo Rugikan Negara Rp8 Triliun, Berjemaah Nggak Ya...

BACA JUGA:TV Analog di Sumatera Selatan Mati, Dewan Minta Kominfo Lakukan Ini....

"Periksa seluruh kemungkinan, dari ujung kiri ke ujung kanan, dari barat ke timur, atas bawah, siapa saja yang terlibat. 

Periksa juga seluruh unsur yang ada di institusi mana pun termasuk NasDem. Nasdem se-welcome itu," tegas Surya Paloh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: