Kemenkumham Sumsel Gelar Bakti Sosial Bersih-Bersih Taman Makam Pahlawan

Kemenkumham Sumsel Gelar Bakti Sosial Bersih-Bersih Taman Makam Pahlawan

Kemenkumham Sumsel gelar bakti sosial bersih- bersih Taman Makam Pahlawan.-Foto: Humas-

PALEMBANG, PALPOS.ID - Dalam rangka peringatan hari ulang tahun Kemenkumham ke 78 tahun 2023, Kanwil Kemenkumham Sumsel menggelar bakti sosial bersih- bersih Taman Makam Pahlawan Ksatria Ksetra Siguntang PALEMBANG yang berada di Jalan Sudirman, Pahlawan, Kecamatan Kemuning Kota PALEMBANG, Kamis (3/08).

Kegiatan Bakti Sosial, bersih-bersih Taman Makam Pahlawan dilakukan secara serentak di lingkungan Kantor Wilayah Kemenkuham Sumsel, baik di kota Palembang maupun Unit Pelaksana Teknis yang berada diluar kota Palembang. 

Kegiatan yang dilaksanakan di kota Palembnag diikuti oleh beberpa perwakilan pegawai dari Kanwil Kemenkumham Sumsel dan Unit Pelaksana Teknis yaitu Kanwil Kemenkumham Sumsel, Lapas Kelas I Palembang, Lapas Perempuan Kelas IIA Palembang, LPKA Kelas I Palembang, Kantor Imigrasi Kelas I Palembang, Rutan Kelas I Palembang, Balai Pemasyarakatan Kelas I Palembang. 

BACA JUGA:Pelayanan Publik Resmi Dibuka, Kanwil Kemenkumham Sumsel Dekatkan Layanan ke Masyarakat

Dalam teknis dan mekanisme kegiatan, untuk Kanwil Kemenkumham Sumsel sendiri menurunkan personil masing-masing di tiap divisi yang memberikan lingkungan Makam dan membersihkan lingkungan area upacara. 

Kanwil Kemenkumham Sumsel, Ilham Djayamenyatakan bahwa kegiatan ini selain dalam rangka menyambut Hut Kemenkumham ke-78 juga sebagai bentuk perhatian dan kepedulian ASN Kemenkumham dilingkungan Kanwil Kemenkumham Sumsel terhadap Taman Makan Pahlawan. 

“Ini adalah wujud perhatian dan kepedulian kami  dan rekan- rekan dalam menjaga kebersihan Taman Makam Pahlawan, serta sebagai sarana memupuk Nasionalisme dalam mengenang jasa para pahlawan,” ujar kakanwil Ilham.

BACA JUGA:Pusri Capai Kesuksesan dalam Transformasi 3 tahun AKHLAK

Melalui kegiatan itu, Kakanwil Ilham berharap kedepannya kepedulian terhadap sesame semakin meningkat, sehingga kolaboraso dan sinergitas dapat terjalin demi kemajuan Kemenkumham.

Bersih- bersih dilakukan secara menyeuruh di lingkungan Taman Makam Pahlawan mulai dari halaman, nisan, hingga tugu pahlawan.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: