Buntut Pembangunan Pasar Cinde Mangkrak, Kejati Sumsel Periksa Mantan Wako Palembang, Harnojoyo

Buntut Pembangunan Pasar Cinde Mangkrak, Kejati Sumsel Periksa Mantan Wako Palembang, Harnojoyo

Mantan Walikota Palembang, Harnojoyo.-Foto: Tia-PALPOS.ID

PALEMBANG, PALPOS.ID – Mantan Walikota Palembang Harnojoyo diperiksa Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sumsel terkait dugaan kasus korupsi pembangunan Pasar Cinde Palembang pada, Senin 25 September 2023 siang sekitar pukul 11.00 WIB.

“Benar, bahwa yang bersangkutan terkonfirmasi menghadiri pemeriksaan oleh penyidik Pidsus Kejati Sumsel terkait kasus dugaan korupsi Pasar Cinde Palembang,” ujar Kasi Penerangan Hukum (Penkum) Kejati Sumsel, Vanny Yulia Eka Sari, Senin (25/9/2023), dikutip dari Sumeks.co.

Venny menjelaskan jika pemeriksaan itu dilakukan pasalnya pada saat itu kapasitas Harnojoyo masih merupakan Pemimpin Daerah, dalam hal ini Walikota Palembang.

BACA JUGA:Dari Sedekah ASN Pemkot Palembang Rp 2.000 Sehari, Akhirnya Rumah Sopiah Direhab

Lebih lanjut ia mengatakan pemeriksaan yang dilakukan pada Harnojoyo yang baru beberapa hari berubah status menjadi mantan Wako itu guna mendalami perkara sekaligus untuk menggali bukti perkara.

“Penyidik akan terus melakukan serangkaian pemeriksaan dengan memanggil sejumlah nama untuk diperiksa dihadapan penyidik Kejati Sumsel,” katanya.

Diketahui, buntut dari mangkraknya pembangunan selama 6 tahun tersebut mengakibatkan puluhan korban pedagang Pasar Cinde menuntut pengembalian uang atas pembelian unit, kios, atau lapak kepada PT Magna Beatum selaku pengembang.

BACA JUGA:BACA JUGA:Pemkot Palembang Buka 1.807 Formasi PPPK, Guru Masih Paling Banyak..

Kerugian yang mereka alamipun cukup besar, yakni mencapai Rp8,4 miliar, bahkan mereka sudah melayangkan surat ke Presiden RI, Ketua DPR RI, Ketua KPK RI, Kapolri, Gubernur Sumsel, dan pengacara Hotman Paris SH supaya dapat menyikapi kondisi yang korban alami.

Dari informasi yang dihimpun, Pemprov Sumatera Selatan akhirnya resmi melakukan pemutusan kontrak pembangunan Pasar Cinde dengan PT Magna Beatum Aldiron Plaza Cinde.

Proyek pembangunan Aldiron Plaza Pasar Cinde (APC) dengan anggaran Rp 330 miliar dimulai sejak Juni 2018.

BACA JUGA:1.249 KK di Kelurahan Bukit Lama Palembang Terima Bantuan Beras Gratis

Namun saat Pandemi Covid-19 melanda, pembangunan Aldiron Plaza Pasar Cinde terbengkalai tanpa pekerjaan hingga saat ini.

Awalnya pembangunan APC ini selain plaza yang isi oleh para pedagang asli Pasar Cinde yang menempati beberapa lantai, APC juga terintegrasi dengan Light Rail Transit (LRT).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: