Dukung Percepatan Ekosistem Halal di Sumatera Selatan, BI Kembali Gelar Syariah Festival Sriwijaya

Dukung Percepatan Ekosistem Halal di Sumatera Selatan, BI Kembali Gelar Syariah Festival Sriwijaya

BI mendukung percepatan ekosistem halal dengan menggelar Syariah Festival Sriwijaya--

Basyaruddin juga mengajak seluruh pengunjung yang hadir untuk terus mendukung ekonomi local dan industry halal di Sumsel dengan memilih produk- produk halal. 

BACA JUGA:Dikenal Sebagai Obat Herbal, Ini Perbedaan Saga Rambat dan Saga Pohon

Beliau berharap festival ini akan memberikan manfaat besre dan menjadi momentum positif bagi kemajuan Sumsel.

Beberapa tahun terakhir, BI Sumsel telah bersinergi dengan instansi dan lembaga terkait untuk melakukan berbagai program kerja yang berlandaskan kepada tiga pilar utama yaitu penguatan ekosistem halal, penguatan keuangan syariah, dan penerapan halal lifestyle.

Pada pilar penguatan ekosistem halal, BI Sumsel  turut memperkuat kemandirian ekonomi pesantren melalui peningkatan kepasitas usaha. 

Dan aktif dalam mendorong sertfikasi produk halal berkoordinasi bersama Badan Penyelenggaraan Jaminan Produk Halal (BPJPH). 

BACA JUGA:Warga Kesulitan Air Bersih, Diduga Air Terkontaminasi Debu Batubara

Selanjutnya pada pilar penguatan keuangan syariah, BI Sumsel telah melakukan edukasi pengembangan ekonomi syariah kepada sejumlah pesantrend an mahasiswa, dan turut mengajak perbankan syariah untuk mendorong literasi keuangan syariah melalui sosialisasi yang terbuka untuk seluruh masyarakat

Sementara dalam pilar penerapan halal lifestyle, BI Sumsel telah mendorong pelaku usaha syariah dalam mengikuti berbagai kegiatan seperti fashion show dalam event muslim fashion festival (MUFEST( serta fasilitas seleksi industry kreatif syariah (IKRA). 

Kegiatan SYAFARI 2023 yang mengusung tema HALAL FESTIVAL 2023 ini terbuka untuk umum dan menyajikan kegiatan seminar dalam pembahasan inisiasi danm isu strategis dalam pengembangan ekonomi syariah. 

BACA JUGA:Liga 1 Esports Nasional 2023 Seri Palembang Berakhir, Fokus ke Seri Pontianak!

Berbagai perlombaan menarik seperti lomba hadroh dan mewarnai anak, serta hiburan drama musikal khas Sumatera Selatan turut meramaikan acara ini. 

Tersedia juga ekpo produk- produk ekonomi dan keuangan syariah dari 19 UMKM 13 perbankan syariah. Para pengunjung juga berkesempatan untuk memperoleh konsultasi gratis di booth BPJH terkait proses mendapatkan sertfikasi halal. 

Kegiatan ini juga melibatkan berbagai lembaga keuangan syariah yang akan melakukan show casing program ekonomi dan produk keruang syariahnya. 

BACA JUGA:Mantan Atlet Bulu Tangkis Ungkap Fakta Baru Pertemuan Firli Bahuri dan SYL di GOR Badminton

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: