Peringati Hari Bela Negara, Kemenkumham Sumsel Gelar Upacara

Peringati Hari Bela Negara, Kemenkumham Sumsel Gelar Upacara

Peringati hari bela negara, Kemenkumham Sumsel gelar upacara.--

PALEMBANG, PALPOS.ID- Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Sumsel Bambang Haryanto pimpin upacara peringatan Hari Bela Negara ke- 75 serta kesiapan jelang Perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru), Selasa (19/12/2023).

Upacara yang dilaksanakan di halaman upacara Kanwil Kemenkumham Sumsel tersebut dihadiri oleh para pimpinan tinggi, pejabat administrator, pengawasa, fungsional, serta jajaran pelaksana pada Kanwil Kemenkumham Sumsel.

Dalam pelaksanaan upacara tersebut, dibacakan Ikrar Bela Negara yang diikuti oleh seluruh peserta. Kadivpas selaku Inspektur Upacara saat menyampaikan amant Presiden RI, bahwa seluruh ASN harus memiliki jiwa bela negara sebagai pilar utama yang menjadi tangguh dan cerdas dalam menghadapi situasi yang tidak menentu. 

BACA JUGA:Cuma Modal Rp10 Ribu pakai OVO, Bisa Dapat Mobil Listrik, Begini Caranya..

BACA JUGA:7 Manfaat Buah Apel Bagi Kesehatan, Kecantikan Serta Stamina Pria

“Semangat Bela Negara bukan hanya tanggung jawab apparat pertaanan, tetapi juga membutuhkan partisipasi aktif seluruh elemen masyarakat.

Ini adalah tugas kita bersama dalam menjaga kesatuan dan persatuan NKRI,” ungkap Bambang dalam amanatnya.

Kadivpas juga menyampaikan bahwa Bela Negara Indonesia bukan hanya terkait pada aspek militer tetapi harus lebih luas lagi, merangkul semua lapisan masyarakat dalam kehidupan sehari- hari. 

BACA JUGA:11 Olahraga Murah Meriah Yang Bisa Menambah Tinggi Badan

BACA JUGA:11 Cara Menurunkan Berat Badan, Salah Satunya Jangan Minum Manis

“Semangat Hari Bela Negara ke- 75. Kobarkan Bela Negara untuk Indonesia maju,” tutup Kadivpas mengakhiri upacara tersebut.**

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: