Tak Hanya Wangi, Ini 6 Manfaat Daun Pandan Bagi Kesehatan
Tak Hanya Wangi, Ini 6 Manfaat Daun Pandan Bagi Kesehatan.-Palpos.id-foto : tangkapan layar ig, chefsue_arukin-
2. Melindungi jantung
Senyawa karotenoid tinggi yang terdapat pada daun pandan berfungsi sebagai antioksidan, mampu mengurangi risiko penyempitan pembuluh darah jantung akibat penumpukan plak.
Dengan demikian, daun pandan dapat memberikan perlindungan terhadap penyakit jantung koroner, yang merupakan salah satu penyebab utama kematian di berbagai negara.
3. Pengobatan luka bakar ringan
Asam tanat yang terdapat dalam daun pandan memiliki kemampuan untuk mendinginkan luka bakar ringan dengan cepat, termasuk yang disebabkan oleh paparan sinar matahari berlebih.
Cara penggunaannya pun cukup sederhana, dengan mengeringkan dan menghaluskan daun pandan menjadi bubuk, lalu menaburkannya pada kulit yang terkena luka.
BACA JUGA:8 Manfaat Daun Bawang Bagi Kesehatan, Dapat Menjaga Kesehatan Mata
BACA JUGA:Menjaga Kesehatan Selama Libur Natal dan Tahun Baru 2024: Berikut 6 Tips Agar Tubuh Tetap Bugar
4. Meningkatkan kesehatan mata dan kulit
Vitamin A dan beta karoten yang terdapat dalam daun pandan bukan hanya bermanfaat untuk mata, tetapi juga memberikan kontribusi dalam menjaga kesehatan kulit.
Beta karoten, khususnya, membantu melindungi kulit dari radiasi sinar ultraviolet yang dapat menyebabkan penuaan dini dan meningkatkan risiko kanker kulit.
5. Mengontrol kadar gula darah
Daun pandan juga memiliki kemampuan untuk mengontrol kadar gula darah, terutama setelah mengonsumsi makanan.
Ekstrak daun pandan dapat menghambat penyerapan gula di usus dan meningkatkan produksi insulin dalam tubuh.
BACA JUGA:8 Manfaat Cabai Bagi Kesehatan, Dapat Melancarkan Pernapasan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: