Spektakuler! Penutupan HUT Ke-20 Tahun Kabupaten Ogan Ilir Bersama Dewa 19, Masyarakat Antusias Meski Diguyur

Spektakuler! Penutupan HUT Ke-20 Tahun Kabupaten Ogan Ilir Bersama Dewa 19, Masyarakat Antusias Meski Diguyur

Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar bersama Istri Foto Bersama Band Legendaris Dewa 19--Foto: Humas Ogan Ilir

OGANILIR,PALPOS.DISWAY.ID – Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar S.H, dan Wakil Bupati H. Ardani S.H M.H bersama-sama dengan para pejabat dan tokoh masyarakat, mengakhiri rangkaian perayaan HUT Kabupaten Ogan Ilir ke-20 pada Jumat,12 Januari 2024. 

Acara penutupan digelar di Venue Pelaksanaan KPT (Komplek Perkantoran Terpadu) Tanjung Senai,Indralaya. Penutup  tersebut berlangsung meriah, dihadiri oleh sejumlah tokoh masyarakat, dan dimeriahkan oleh penampilan langsung dari band legendaris Dewa 19.

Acara penutupan tersebut juga dihadiri oleh Ketua TP PKK OI,Tikha Alamsjah Panca Wijaya, B.A (Hons), Ketua I TP PKK OI Hj Faizah Ardani, Forkopimda, Sekda OI, dan Ketua DWP OI.

Bupati Panca menyampaikan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan peringatan HUT Kabupaten Ogan Ilir ke-20 tahun 2024. 

BACA JUGA:Dewa 19 Akan Meriahkan Malam Puncak HUT Ogan Ilir Ke-20, Berapa Bayaranya Ya? Ternyata Cukup

JUGA: Pemkab Ogan Ilir Siapkan Layanan Telpon Darurat 'Ogan Ilir Siaga 112', Gratis Pulsa Gak Ya?

"Mulai dari persiapan hingga penutupan malam ini, jerih payah semua pihak sangat dihargai," kata Bupati.

"Malam ini adalah puncak dari rangkaian kegiatan peringatan HUT Kabupaten Ogan Ilir ke-20 tahun 2024. Rangkaian acara ini telah berlangsung sejak tanggal 2 Januari 2024, menampilkan berbagai kegiatan, termasuk perlombaan, bazar pameran pembangunan, dan konsep unik yang menggabungkan informasi pembangunan dengan hiburan, wisata belanja, wisata budaya, dan panggung kreatif," tambahnya.

Bupati Panca optimis bahwa peringatan HUT Kabupaten Ogan Ilir ini akan semakin berkembang di masa mendatang. 

"Semua jerih payah akan dicatat sebagai amal baik dalam pengabdian kepada bangsa dan negara, khususnya bagi Ogan Ilir yang kita cintai ini," ujarnya.

Menutup acara dengan apik, Band Dewa 19 menyajikan penampilan yang disambut meriah oleh seluruh penonton. 

BACA JUGA:Konser Dewa 19 di Ogan Ilir, Kapolda Sumsel Turun Gunung, Pastikan Pengamanan Acara

BACA JUGA:Pemkab Ogan Ilir Luncurkan Shuttle Bus

Bupati Panca Wijaya Akbar secara langsung mengakhiri acara dengan menyampaikan ucapan terima kasih dan harapannya untuk keberlanjutan acara serupa di tahun-tahun mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: