19 Pegawai PPPK Hasil Optimalisasi Farmasi Tahun 2022 Akhirnya Dilantik, Ini Pesan Wakil Bupati Ogan Ilir

19 Pegawai PPPK Hasil Optimalisasi Farmasi Tahun 2022 Akhirnya Dilantik, Ini Pesan Wakil Bupati Ogan Ilir

Suasana Pelantikan 19 PPPK oleh Wakil Bupati Ogan ILir H Ardani--Foto: Isro

Ia mengingatkan para pejabat yang baru dilantik untuk menjalankan tugas dan tanggung jawab dengan penuh dedikasi, sehingga kualitas kinerja semakin meningkat.

"Kepada semua yang baru dilantik hari ini, hendaknya mampu memperkuat dan meningkatkan kinerja Pemkab Ogan Ilir," ujar Ardani.

Wabup Ogan Ilir juga menegaskan komitmen Pemkab Ogan Ilir untuk memberikan hak dasar warga melalui pelayanan yang baik dan berkualitas. Ia menekankan bahwa setiap individu, termasuk PPPK yang baru dilantik, memiliki hak yang sama.

"Karena siapapun itu mempunyai hak yang sama," pungkasnya.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Ogan Ilir  Wilson Effendi, ke-19 orang PPPK yang dilantik ini merupakan pejabat fungsional tenaga teknis.

Wilson menyampaikan harapannya agar momen pelantikan ini dapat menjadi tonggak awal bagi para PPPK untuk membangun kapasitas diri.

BACA JUGA:Terkait Persoalan Pelecehan Siswa, Pj Wako Prabumulih: Kita Harus Bertindak Tegas

BACA JUGA:Bhabinkamtibmas Polsek Cengal Pantau dan Perbaiki Kerusakan Jalan

"Jadikan momentum ini untuk mulai membangun kapasitas diri," ajaknya kepada para pejabat yang baru dilantik.

Dengan pelantikan ini, diharapkan Kabupaten Ogan Ilir dapat terus berkembang dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakatnya. 

Para pejabat PPPK diharapkan dapat menjadi agen perubahan yang berkontribusi signifikan dalam pembangunan daerah ini. Semangat dan dedikasi para PPPK diharapkan menjadi modal utama dalam meraih kemajuan dan keberhasilan bersama.**

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: