Menangkan Peluang Ramadhan dengan Memahami Pola Perilaku Pelanggan

Menangkan Peluang Ramadhan dengan Memahami Pola Perilaku Pelanggan

--

Telkomsel Enterprise Mempersembahkan Riset Ramadhan Insight 2024: 

BISNIS, PALPOS.ID- Telkomsel Enterprise sekali lagi menghadirkan hasil Riset Ramadan Insight 2024 yang dapat membantu para pelaku bisnis dalam menjangkau pasar yang lebih luas selama bulan suci Ramadan. 

Dengan memanfaatkan beragam solusi layanan digital advertising dan data insight dari Telkomsel Enterprise, riset ini memberikan panduan berharga tentang perilaku konsumen selama Ramadan.

Vice President Digital Advertising, Wholesale & Interconnect Telkomsel, Arief Pradetya, menyatakan, seiring dengan semangat inovasi di Indonesia, Telkomsel Enterprise terus berupaya memberikan solusi yang tepat untuk memenangkan peluang bisnis.

"Melalui riset Ramadan Insight 2024 ini, kami berkomitmen untuk memberikan wawasan mendalam kepada pelaku bisnis tentang perilaku konsumen selama Ramadan. Kami berharap riset ini dapat membantu para pelaku bisnis dalam mengoptimalkan strategi pemasaran mereka, sehingga dapat meraih pasar yang lebih luas dan tepat sasaran," jelas dia.

BACA JUGA:Punya Fitur Canggih dan Desain yang Keren Wuling Almaz 2019 Cocok di Bawa Mudik saat Lebaran Nanti

Riset ini mengungkapkan beberapa temuan penting, termasuk peningkatan penggunaan layanan digital selama Ramadan.

Komunitas Gamers, misalnya, mengalami peningkatan trafik data sebesar 20%, terutama selama waktu ngabuburit.

Segmen youth juga menunjukkan peningkatan trafik data sebesar 10%, dengan 78 juta generasi muda terlibat dalam berbagai aktivitas online selama bulan Ramadan.

Sementara itu, Komunitas pencari promo mencatat peningkatan trafik data sebesar 26% pada segmen belanja online dan e-commerce.

BACA JUGA:Tiga Terdakwa Tipiring Kasus Miras Dihadapkan ke Pengadilan Negeri Lubuklinggau

Hasil riset ini juga menyoroti peran donasi dan mudik selama Ramadan. Sebanyak 69% responden meningkatkan alokasi donasi mereka, sementara 68% memiliki rencana untuk mudik, dengan mayoritas membeli tiket satu bulan sebelum lebaran.

Mengenai belanja, toko offline masih menjadi pilihan utama, meskipun e-commerce semakin populer. Shopee mendominasi sebagai platform e-commerce pilihan utama dengan 60% responden.

Selain itu, riset ini mengungkapkan bahwa pengeluaran selama Ramadan meningkat, dengan lima prioritas utama termasuk sembako, makanan siap saji, pakaian baru, vitamin, obat-obatan, dan tiket mudik. Gadget juga tetap menjadi pengeluaran besar, terutama bagi pelajar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: