Sempat Vakum 3 Bulan, Akhirnya Program Jumat Berbagi Partai Demokrat Prabumulih Kembali Berlanjut

Sempat Vakum 3 Bulan, Akhirnya Program Jumat Berbagi Partai Demokrat Prabumulih Kembali Berlanjut

Sempat Vakum 3 Bulan, Akhirnya Program Jumat Berbagi Partai Demokrat Prabumulih Kembali Berlanjut -Foto: PRABU/PALPOS.ID-

PRABUMULIH, PALPOS.ID - Di tengah hiruk pikuk penjaringan bakal calon kepala daerah walikota dan wakil walikota Prabumulih untuk periode 2024, 

Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kota Prabumulih, Deni Victoria SH MSI, kembali turun ke lapangan untuk menjalankan program Jumat Berbagi

Sebagai langkah awal dimulainya kembali program yang sempat vakum selama 3 bulan karena pelaksanaan pemilihan umum (pemilu) 2024, 

Deni Victoria yang pada Pemilu 2024 lalu meraih suara perseorangan terbanyak, turun langsung menyerahkan langsung bantuan berupa beras bagi warga tidak mampu di Desa Jungai, Kecamatan Rambang Kapak Tengah, Kota Prabumulih, Provinsi Sumatera Selatan, pada Jumat, 26 April 2024.

BACA JUGA:Horee! Ratusan PPPK Pemkot Prabumulih Formasi 2023 Bakal Dilantik

BACA JUGA:Dukung Garuda Muda, Pemkot Prabumulih dan Forkopimda Gelar Nobar Laga Indonesia vs Uzbekistan

"Alhamdulillah kita sudah memulai kembali melanjutkan program sosial Jumat Berbagi kepada masyarakat. 

Kemarin saya turun langsung bersama sekjen dan bendahara bersama kader-kader lainnya menyerahkan bantuan sembako kepada masyarakat tidak mampu di Desa Jungai," ungkap Deni Victoria kepada wartawan.

Deni Victoria berharap bantuan yang diberikan oleh Partai Demokrat dapat bermanfaat dan membantu meringankan beban masyarakat. 

"Mudah-mudahan dapat bermanfaat bagi yang menerimanya," katanya.

BACA JUGA:Banyak Warga Keluhakan Masalah Sampah dan Kegagalan Meraih Adipura, Pj Wako Prabumulih Angkat Bicara

BACA JUGA:Sidang Kasus Korupsi Perjalanan Dinas Fiktif, Jaksa Tuntut Mantan Kadishub Prabumulih 1 Tahun 9 Bulan Penjara

Ketika ditanya mengenai jumlah bantuan yang diserahkan, Deni Victoria menjelaskan bahwa bantuan paket sembako tersebut sesuai dengan usulan yang disampaikan oleh kepala desa. 

"Bantuan tadi berupa sembako beras, jumlahnya sesuai dengan catatan dari kepala desa," ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: