Matang Persiapan Mobile Intelectual Property Clinic Kemenkumham Sumsel Koordinasi Dengan Sekda Sumsel

 Matang Persiapan Mobile Intelectual Property Clinic Kemenkumham Sumsel Koordinasi Dengan Sekda Sumsel

--

INFORIAL, PALPOS.ID-Kanwil Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Sumsel dengan langkah pasti terus mematangkan persiapan guna menjalankan kegiatan Mobile Intellectual Property Clinic (MIC) yang dijadwalkan berlangsung pada tanggal 19-21 Juni 2024.

Koordinasi yang intens dilakukan dengan Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan menunjukkan komitmen penuh dalam menyukseskan acara ini.

Dalam satu kesempatan bersejarah pada hari Senin, tanggal 10 Juni, di Kantor Kemenkumham Sumsel, delegasi dari kanwil tersebut dipimpin oleh Plh. Kakanwil, Rahmi Widhiyanti.

BACA JUGA: Kemenkumham Sumsel Optimis Capai Target PNBP Layanan AHU Tahun 2024

BACA JUGA: Kemenkumham Sumsel Akan Pamerkan Batik Kujur dan Kopi Semendo Muara Enim pada Mobile Intellectual Property Cl

Hadir juga dalam pertemuan ini Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan Hak Asasi Manusia Sumsel, Ika Ahyani Kurniawati, serta Kepala Sub Bagian Humas dan TI, Hamsir.

Pada pihak Pemerintah Provinsi Sumsel, mereka diterima oleh Sekretaris Daerah, SA Supriyono, yang didampingi oleh Plh. Karo Hukum, Hendra Pranata.

Rahmi Widhiyanti, selaku Plh. Kakanwil Kemenkumham Sumsel, dalam pertemuan tersebut menyampaikan bahwa koordinasi ini merupakan langkah strategis dalam mendukung kesuksesan pelaksanaan MIC.

BACA JUGA: Kemenkumham Sumsel : 23 Santri Tahfidz pada Rutan Palembang di Wisuda

BACA JUGA: Dorong Pelaksanaan RB, Kadivmin Kemenkumham Sumsel Hadiri Monev di Semarang

Acara ini merupakan kolaborasi antara Kanwil Kemenkumham Sumsel dengan Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) yang memang tengah disiapkan dengan matang.

Pada kesempatan tersebut, mereka juga memohon kehadiran Bapak Pj. Gubernur untuk memberikan sambutan pada pembukaan MIC 2024.

Permohonan ini merupakan wujud dari komitmen pemerintah dalam mendukung kegiatan yang berpotensi memberikan dampak positif bagi masyarakat, khususnya di bidang kekayaan intelektual.

BACA JUGA: Tingkatkan Peran dan Fungsi JFT Pengamanan, Kemenkumham Sumsel Gelar Sosialisasi Teknis Pemasyarakatan

BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel bersama YPMBPBI Berikan Pendidikan Moralitas dan Budi Pekerti pada Warga Binaan

Salah satu hal yang dibahas dalam pertemuan tersebut adalah kerjasama antara Kemenkumham Sumsel dengan Pemerintah Daerah Muara Enim dalam mengangkat produk lokal seperti Batik Kujur dan Kopi Semendo Muara Enim.

Tema yang diusung adalah "Eloknye Batik Kujur Dusun Tanjung Sambil Ngirup Kopi Semendo Muara Enim," yang menunjukkan upaya untuk mempromosikan kekayaan budaya dan produk lokal yang bernilai.

MIC 2024 tidak hanya akan menjadi ajang pameran dan promosi produk, tetapi juga akan menyuguhkan beragam kegiatan seperti penampilan tari kreasi khas Kabupaten Muara Enim.

BACA JUGA:Wujudkan Birokrasi Berdampak, Kanwil Kemenkumham Sumsel ikuti Monev RKT-RB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: