Launching dan Sosialisasi Akbar Pilkada Kota Prabumulih Pindah Lokasi! Catat, Ini Lokasi Barunya

Launching dan Sosialisasi Akbar Pilkada Kota Prabumulih Pindah Lokasi! Catat, Ini Lokasi Barunya

Launching dan Sosialisasi Akbar Pilkada Kota Prabumulih Pindah Lokasi! Catat, Ini Lokasi Barunya-Foto: PRABU/PALPOS.ID-

PRABUMULIH, PALPOS.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Prabumulih tengah bersiap menyelenggarakan perhelatan besar Pilkada 2024 dengan menggelar acara peluncuran alias launching dan sosialisasi akbar pilkada Kota Prabumulih yang akan dimeriahkan grup band asal ibu kota ADA Band yang rencananya akan diadakan pada Sabtu, 22 Juni 2024. 

Acara yang semula direncanakan di Taman Kota Prabujaya kini dipindahkan ke lokasi baru di parkiran Citimall Prabumulih, yang terletak di Jalan Lingkar, Kelurahan Gunung Ibul, Kecamatan Prabumulih Timur, Kota Prabumulih.

Pemindahan lokasi ini menimbulkan sejumlah tanda tanya di kalangan masyarakat. 

Meskipun tidak ada penjelasan resmi dari pihak penyelenggara, diduga kuat bahwa pemindahan ini dilakukan karena pertimbangan keamanan dan kenyamanan. 

BACA JUGA:Launching Pilkada 2024, KPU Kota Prabumulih Hadirkan ADA Band, Ini Jadwalnya!

BACA JUGA:Jalankan Syariat Agama dan Penerapan Tanggungjawab Sosial, PHR Zona 4 Salurkan 176 Hewan Kurban

Informasi dihimpun, Taman Kota Prabujaya, sebagai lokasi awal, dianggap memiliki keterbatasan dalam hal area parkir, yang dikhawatirkan dapat menimbulkan kemacetan parah selama acara berlangsung. 

Sebagai antisipasi, dipilihlah parkiran Citimall Prabumulih yang lebih luas dan memadai untuk menampung jumlah kendaraan yang diperkirakan akan membludak lantaran acara tersebut akan menghadirkan grup band ternama asal ibu kota yakni ADA Band.

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Prabumulih, Marta Dinata, saat dikonfirmasi, membenarkan adanya perubahan lokasi ini. 

"Iya, memang benar lokasi peluncuran pilkada dipindahkan ke parkiran Citimall Prabumulih pada Sabtu, 22 Juni 2024 mulai pukul 14.00 WIB (jam 2 siang)," ungkap Marta Dinata ketika diwawancarai di ruang kerjanya, Rabu, 19 Juni 2024.

Marta menjelaskan bahwa KPU Kota Prabumulih dan pihak penyelenggara, yang dalam hal ini adalah Event Organizer (EO) yang ditunjuk, terus berkoordinasi dengan pihak kepolisian terkait pengamanan acara. 

BACA JUGA:Jumlah TPS Pilkada Kota Prabumulih 2024 Dipastikan Berkurang

BACA JUGA:Salat Ied di Pangkul, Pj Walikota Prabumulih: Idul Adha, Momen untuk Bersyukur dan Berbagi dengan Sesama

"Kita sudah koordinasi, pihak EO sudah koordinasi dengan pihak kepolisian. Kota akan laksanakan rapat koordinasi akhir nanti pada Jumat (21/6) siang," lanjutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: