Permohonan e-Paspor di Imigrasi Palembang Melonjak Signifikan

 Permohonan e-Paspor di Imigrasi Palembang Melonjak Signifikan

--

Chip ini berfungsi sebagai tempat penyimpanan dan pemindaian data biometrik pemilik paspor, yang mencakup foto dan sidik jari.

Data biometrik ini memastikan bahwa paspor tersebut memuat informasi yang akurat dan lengkap, sehingga menjamin tingkat keamanan yang lebih tinggi dibandingkan dengan paspor konvensional.

BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel Sosialisasikan Legalitas Produk dan Badan Usaha ke Pelaku UMKM

BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel Berikan Apresiasi Kepada Pegawai Teladan pada Apel Pagi

“Chip yang terdapat pada e-Paspor menyimpan data biometrik yang sangat penting. Ini tidak hanya meningkatkan keamanan tetapi juga mempermudah proses pemeriksaan di berbagai pintu gerbang internasional,” jelas Mirza.

Keunggulan lain dari e-Paspor adalah kemampuannya untuk digunakan di fasilitas pintu gerbang otomatis (autogate) di bandara.

Fasilitas ini memungkinkan pemilik e-Paspor untuk melewati proses keimigrasian dengan lebih cepat tanpa harus mengantri panjang di loket imigrasi.

Selain itu, e-Paspor juga mempermudah pengajuan permohonan visa di kedutaan negara tujuan.

BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel Sosialisasikan Legalitas Produk dan Badan Usaha ke Pelaku UMKM

BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel Berikan Apresiasi Kepada Pegawai Teladan pada Apel Pagi

Misalnya, untuk pengajuan visa ke Jepang, e-Paspor dapat mempermudah dan mempercepat proses tersebut. Proses dan persyaratan untuk pembuatan e-Paspor tidak jauh berbeda dengan paspor biasa.

Masyarakat masih diharuskan untuk membawa dokumen asli serta salinannya, seperti akte lahir atau ijazah, buku nikah, e-KTP, dan kartu keluarga.

Namun, biaya pembuatan e-Paspor lebih tinggi dibandingkan dengan paspor biasa. Biaya pembuatan e-Paspor adalah Rp650.000, sedangkan biaya pembuatan paspor biasa hanya Rp350.000.

Walau demikian, Kantor Imigrasi Palembang menyediakan fasilitas percepatan pembuatan paspor dengan biaya tambahan.

BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel Gelar Penyuluhan Gerakan Antikorupsi Kepada UPT Pemasyarakatan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: