Foto Ketua Bawaslu OKI dan Cawabup Abdiyanto Beredar di Medsos: AMSI Sumsel Tegaskan Hoaks

Foto Ketua Bawaslu OKI dan Cawabup Abdiyanto Beredar di Medsos: AMSI Sumsel Tegaskan Hoaks

Foto Ketua Bawaslu OKI dan Cawabup Abdiyanto Beredar di Medsos: AMSI Sumsel Tegaskan Hoaks.-Palpos.id-Dokumen Palpos.id

Ardhy Fitriansyah, Ketua Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) Sumatera Selatan, langsung bereaksi atas penyebaran foto tersebut. 

Ia menegaskan bahwa foto itu merupakan contoh dari jenis hoaks yang sering disebut sebagai false context atau konteks keliru. 

BACA JUGA:Bawaslu OKI Ajak Media Kawal Pilkada Serentak yang Berkualitas

BACA JUGA:Buruan ! Pendaftaran PKD Pilkada 2024 di Bawaslu OKI Tinggal 2 Hari Lagi

"Foto itu memang benar ada, tapi konteksnya telah diubah dan disesuaikan dengan narasi yang salah," ujar Ardhy pada Kamis, 10 Oktober 2024.

Menurut penelusuran AMSI, foto tersebut bukanlah foto baru yang berkaitan dengan Pilkada 2024. Foto itu diambil pada tahun 2019 dan diposting oleh akun Facebook milik Darfian Mahar Jaya Suprana, jauh sebelum Romi Maradona menjabat sebagai Ketua Bawaslu OKI. Saat itu, Romi masih bekerja sebagai jurnalis.

"Kami sudah menelusuri asal foto tersebut, dan benar bahwa itu diambil saat pelantikan Abdiyanto Fikri sebagai Ketua DPRD OKI pada tahun 2019. Jadi, narasi yang dibangun seolah-olah foto tersebut terkait dengan posisi Romi sebagai Ketua Bawaslu di Pilkada 2024 adalah tidak benar," jelas Ardhy.

Imbauan untuk Masyarakat dan Media

Terkait insiden ini, Ardhy Fitriansyah mengimbau kepada seluruh masyarakat dan media, terutama yang terlibat dalam peliputan Pilkada, untuk selalu melakukan verifikasi terhadap informasi yang beredar. 

BACA JUGA:Selain Sosialisasi, Bawaslu OKI Libatkan Masyarakat untuk Menjaga Netralitas ASN Pada Pilkada 2024

BACA JUGA:Bawaslu OKI Pecat M Saikoni Sebagai Ketua Panwascam Air Sugihan

"Informasi hoaks dapat menciptakan kegaduhan, terlebih di masa politik yang sensitif seperti saat ini. Di Sumatera Selatan, kita bangga dengan kondisi zero konflik, dan kita harus menjaga situasi ini dengan tidak mempercayai atau menyebarkan informasi yang belum terverifikasi," tegasnya.

Senada dengan Ardhy, Ketua IWO Kabupaten OKI, Darfian Mahar Jaya Suprana, juga memberikan klarifikasi terkait foto yang tersebar di media sosial. 

Menurutnya, foto tersebut diambil dari postingan lamanya yang dibuat pada 17 September 2019, sehari sebelum Abdiyanto dilantik sebagai Ketua DPRD OKI terpilih.

Klarifikasi dari Darfian dan Idham Syarief

Darfian menjelaskan bahwa saat foto itu diambil, Romi Maradona belum menjabat sebagai Ketua Bawaslu, melainkan masih seorang jurnalis.

BACA JUGA:Satpol PP dan Bawaslu OKI Copot Sejumlah APK di Pintu Tol Celikah, Ini Alasannya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: