Gandeng PT Pusri, Pemkot Palembang Dorong Pelajar Jadi Wirausaha Muda Melalui Program Student Preneur

Gandeng PT Pusri, Pemkot Palembang Dorong Pelajar Jadi Wirausaha Muda Melalui Program Student Preneur

Gandeng PT Pusri, Pemkot Palembang Dorong Pelajar Jadi Wirausaha Muda Melalui Program Student Preneur -Foto:dokumen palpos-

PALEMBANG, PALPOS.ID – Dalam upaya mewujudkan program 100 hari kerja Wali Kota dan Wakil Wali Kota PALEMBANG, Ratu Dewa – Prima Salam (RDPS), Pemerintah Kota (Pemkot) PALEMBANG menggandeng PT Pusri untuk mengembangkan program Student Preneur.

Program ini bertujuan mencetak wirausaha muda sejak dini sekaligus meningkatkan kualitas pendidikan dan karakter siswa.  

Wakil Wali Kota Palembang, Prima Salam, mengatakan pihaknya telah berkoordinasi dengan Corporate Social Responsibility (CSR) PT Pusri untuk mempercepat program ini. 

"Kami ingin mengombinasikan program yang ada, seperti Student Preneur, penanggulangan sampah, peningkatan PAD, serta edukasi UMKM," ujarnya usai audiensi dengan PT Pusri, Senin (24/3/2025).  

BACA JUGA:Penataan Kota, Palembang Tertibkan Reklame dan Videotron Ilegal

BACA JUGA:Wali Kota Palembang Geram! Tudingan Rendang Hilang Disebut Cemarkan Nama Baik Kota

Sebagai bentuk dukungan nyata, PT Pusri akan memberikan beasiswa kepada 250 siswa berprestasi yang bersekolah di sekitar wilayah perusahaan.

"Beasiswa ini khusus untuk siswa SMP kelas 8-9 yang memiliki prestasi akademik dan potensi di bidang wirausaha," tambahnya.  

Masuk Kurikulum, Siswa Dapat Pelatihan Langsung

Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Palembang, Adrianus Amri, menjelaskan bahwa program Student Preneur akan dimasukkan dalam kurikulum sekolah, baik swasta maupun negeri.

BACA JUGA:Pemekaran Wilayah Sumatera Selatan: Usulan Pembentukan 2 Kabupaten Baru Pisah dari Lahat

BACA JUGA:Pemekaran Kabupaten Banyuasin Timur: Harapan Baru bagi Pemekaran Wilayah Sumatera Selatan

Program ini tidak hanya berfokus pada pendidikan akademik, tetapi juga pengembangan karakter dan keterampilan kewirausahaan.  

"Selain pelajaran formal, siswa akan dibimbing dalam berbagai keterampilan seperti melukis, menggambar, membuat kerajinan, vlogging, menjahit, dan lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: