Sidak Proyek Drainase & Pagar Sekolah, Ketua Komisi I DPRD Prabumulih: Alhamdulillah Pembangunan Sudah Selesai

Rabu 18-12-2024,19:43 WIB
Reporter : Prabu
Editor : Diansyah

Baru setelah itu, silahkan mau ke media atau kemana saja; itu hak kita sebagai warga negara karena pembangunan ini dibiayai APBD pemerintah kota Prabumulih," ujarnya.

Politisi Partai Gerindra ini juga mengimbau kepada kontraktor pelaksana agar mengerjakan proyek dengan baik dan sesuai RAB. 

"Kami Komisi I mengimbau kontraktor agar pengerjaannya berkualitas, jangan sampai ada laporan-laporan yang tidak kita inginkan seperti ini," pungkasnya.

BACA JUGA:Imbau Masyarakat Laporkan Dugaan Pungli, Kepala BPN Prabumulih: Akan Saya Tindak Tegas

BACA JUGA:Menjaga Stabilitas Harga dan Pasokan Pangan Jelang Tahun Baru, Pemkot Prabumulih Gelar Gerakan Pangan Murah

Sementara, Beni, selaku PPK proyek pembangunan pagar SMP Negeri 6, menambahkan bahwa pembangunan pagar tersebut telah melalui semua tahapan yang sesuai. 

Proyek ini juga diawasi oleh seluruh elemen yang berkepentingan, serta melibatkan konsultan pengawas dan sumber daya dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR). 

"Sehingga kegiatan ini kami harapkan berhasil dengan baik dan tidak ada kendala berarti," ucapnya.

Beni juga mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kontrol masyarakat terhadap proyek tersebut. 

BACA JUGA:Serap Aspirasi Masyarakat, Anggota DPRD Prabumulih Gelar Reses Perdana

BACA JUGA:Ratusan Hektar Kebun Karet di Desa Jungai Tak Produktif Lagi, Anggota DPRD Sumsel Dapil 6: Akan Kita Perjuangk

"Ini menjadi bahan evaluasi bagi kami, sehingga ke depannya akan melaksanakan pekerjaan sebaik-baiknya agar kualitas dapat terjaga sesuai regulasi yang ada," tutupnya.

Kategori :