Malaysia Masters 2022: Apriyani/Fadia Bungkam Wakil Thailand, Ginting Nyaris Tumbang
MALAYSIA, PALPOS.ID – Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti melaju mulus ke babak 16 besar Malaysia Masters 2022. Sementara Ginting nyaris tumbang dari wakil Jepang.
Laga yang berlangsung di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Rabu (6/7), Apriyani/Fadia berhasil mengandaskan ganda Thailand yang merangkak dari fase kualifikasi, Supissara Paewsampran/Puttita Supajirakul.
BACA JUGA:Malaysia Masters 2022: Fajar/Rian Kembali Tundukkan Wakil Tuan Rumah
Juara Malaysia Open 2022 yang baru naik menjadi nomor 79 dunia itu menang dalam dua game dengan skor sangat nyaman 21-13 dan 21-10 hanya dalam tempo 26 menit.
Apriyani /Fadia bermain sangat solid di game pertama. Mereka selalu memimpin jauh mulai dari 9-2, 12-4, dan 16-9. Apriyani/Fadia tidak pernah kehilangan momentum dan langsung memungkasi game pertama dengan skor cukup telak 21-13.
Di gim kedua, Supissara/Puttita hanya sempat melawan dalam kedudukan 2-2. Setelah itu, Apri/Fadia melesat dan unggul 6-2 dan 10-5.
BACA JUGA:Malaysia Masters 2022: The Daddies Susul Fajar/Rian, Bagas/Fikri Kandas
Saat leading 12-9, Apriyani /Fadia mencetak delapan angka beruntun untuk langsung mencapai match point dalam kondsi 20-9. Tidak kesulitan, Apri/Fadia memungkasi pertandingan ini dengan skor 21-10 pada game kedua.
Dengan kemenangan ini, Apriyani/Fadia akan berhadapan dengan unggulan delapan dan ganda putri nomor satu Eropa saat ini Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva.
Di babak pertama hari ini, Stoeva bersaudari mengandaskan pemain pengganti asal India Pooja Dandu/Arathi Sara Sunil. Mereka menang dua game langsung dengan skor 21-17 dan 21-17.
BACA JUGA:Garuda Muda Pesta Gol ke Gawang Brunei, Begini Kata Ronaldo
Sementara itu, tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting harus melalui perjuangan alot melawan Kenta Nishimoto (Jepang) di babak perama Malaysia Masters 2022.
Ginting nyaris menanggung malu setelah takluk 8-21 di gim pertama. Namun, pemain kelahiran Cimahi itu mampu bangkit di dua gim berikutnya dengan kemenangan 21-14, 22-20.
Hasil ini menambah catatan manis Ginting ketika jumpa Nishimoto. Sebelumnya, dia juga selalu menang dalam tiga pertemuan terakhir, masing-masing di Singapore Open 2019, China Open 2019, dan Badminton Asia Championships 2022.
BACA JUGA:Sumsel Spektakuler, FORNAS VII Harus Lebih Megah
Secara peringkat kedua pemain juga terpaut cukup jauh. Ginting saat ini menempati posisi enam dunia, sedangkan Nishimoto masih tercecer di 21 dunia.
Kemenangan ini mengantar Ginting melangkah ke 16 besar Malaysia Masters 2022. Dia sudah ditunggu oleh Parupalli Kashyap (India) yang di laga sebelumnya mengalahkan Tommy Sugiarto, 16-21, 21-16, 21-16. (jpnn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: