Yuk, Modifikasi Cupcake Jadi Lebih Enak. Nomor 3 Buatnya Mudah Banget

Yuk, Modifikasi Cupcake Jadi Lebih Enak. Nomor 3 Buatnya Mudah Banget

Cupcake, kue yang kini bisa dimodifikasi dengan bahan lain, rasanya jadi lebih enak--indozone.id

PALEMBANG, PALPOS.ID-Cupcake, tentu tidak asing lagi bagi para remaja millennial atau gen z saat ini. Yups betul banget, Cupcake adalah kue yang berukuran kecil dengan ditaruh ke dalam suatu wadah yang berbentuk seperti cup sehingga bentukan kue tersebut menjadi lebih lucu dan menarik untuk dimiliki. 

Dewasa kini, ternyata cupcake tak hanya terbuat dari adonan kue bolu/brownis tetapi bahan lainnya dan bahkan kini cupcake pun tak hanya bercita rasa manis lho! Tetapi juga beralih pada cita rasa asin bahkan pedas. Lantas apa sajakah itu? Dan bagaimana rasanya? Mari baca ulasan berikut ini.

BACA JUGA:Wah Pempek Ada di Dubai, Harganya Bikin Jantungan

1. Klepon Cupcake Kukus

Biasanya yang kita ketahui jika terdengar kata “Cupcake” maka yang akan ada di benak kita adalah kue bolu atau brownis dengan cita rasa modern. Tetapi ternyata ada cupcake manis dengan autentik cita rasa Indonesia lho guys!!

Klepon, pasti sudah tak asing bagi telinga warga negara +62 ini karena kue manis ini merupakan salah satu makanan tradisional asal Indonesia. Apakah rasa klepon akan berubah jika dijadikan cupcake kukus? Dari pada penasaran, mending dicoba aja resepnya.

BACA JUGA:Tak Perlu ke Bali, Nikmati Sunset di Kampung Nelayan Sungsang

Bahan-bahan yang perlu dipersiapkan adalah telur, emulsifier, gula pasir, tepung terigu, maizena, santan, air daun pandan, margarin dan gula aren sebagai isinya. 

Adapun langkah-langkahnya : 

1. Kocok telur yang telah dicampurkan gula dan emulsifier hingga mengembang. 

2. Masukkan tepung terigu, maizena dan santan lalu aduk hingga merata.

3. Masukkan margarin dan air daun pandan.

BACA JUGA:5 Ciri Rumah Keluarga Penerima Bansos Rp20 Juta, Kamu Masih Ngarep?

4. Tuang kedalam cetakan cupcake yang telah dioles margarin sekitar 1/3 loyang (5) Kukus hingga matang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: