Meski PPKM Dicabut, Kapolda dan Gubernur Sumsel Imbau Ini Kepada Masyarakat....

Meski PPKM Dicabut, Kapolda dan Gubernur Sumsel Imbau Ini Kepada Masyarakat....

Kapolda Sumsel Irjen Pol A Rachmad Wibowo Sik, bersama Gubernur Sumsel H Herman Deru, saat patroli keliling dengan sepeda motor, untuk memantau kegiatan malam tahun baru di Kota Palembang, Sabtu 31 Desember 2022 malam.-Abdus Salam/Palpos.id-Dokumen Palpos.id

PALEMBANG, PALPOS.ID - Kapolda Sumsel Irjen Pol A Rachmad Wibowo Sik, bersama Gubernur Sumsel Herman Deru, monitoring Pam Tahun Baru 2023 Operasi Lilin Musi 2022 Polda Sumsel.

Guna memastikan kondisi lalulintas di Kota Palembang tetap aman dan lancar pada malam pergantian tahun 2022 ke tahun baru 2023.

Kapolda Irjen Pol A Rachmad Wibowo SIK bersama Gubernur Sumsel H Herman Deru dan Forkopimda Sumsel melakukan pengecekan ke beberapa kawasan yang sering dikunjungi masyarakat.

Salah satunya di kawasan Pospam Air Mancur Kota Palembang. Gubernur Sumsel H Herman Deru memastikan perayaan malam tahun baru berjalan aman dan lancar.

BACA JUGA:Resmikan Masjid di Banyuasin, Ini Pesan Herman Deru

BACA JUGA:Tinjau Pembangunan Masjid Istiqmal, Herman Deru Ajak Warga Jaga Marwah Islam

“Walaupun PPKM (Peraturan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) sudah dicabut, tolong jaga ketertiban yang merasa sakit pakai masker. Yang berkerumun waspada, dan lain sebagainya,” paparnya di pos area bundaran Air Mancur Palembang, Sabtu 31 Desember 2022 malam.

Herman Deru meminta kepada masyarakat untuk tidak berlebihan saat merayakan malam tahun baru 2023.

Orang nomor satu di Sumsel  ini mengimbau kepada masyarakat yang tidak mempunyai kepentingan khusus.

Untuk tidak keluar rumah saat malam pergantian tahun ini.

BACA JUGA:Ternyata Ini Wakapolda Sumsel yang Baru

BACA JUGA:Catat ! Ini Arahan Kapolda Sumsel untuk Seluruh Jajaran

“Lebih baik kalau bisa di rumah saja jangan semua keluar itu pasti macet lalulintas.

Kalaupun harus terpaksa keluar tolong jaga kebersihan dan ketertiban, jangan menghalangi orang jalan kaki apalagi pusat keramaian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: