Kencur Berkhasiat untuk Mencegah Sel Kanker, Berikut Penjelasannya...

Kencur Berkhasiat untuk Mencegah Sel Kanker, Berikut Penjelasannya...

Tanaman kencur yang bisa untuk mengobati kanker.-Palpos.id-Dokumen Palpos.id

LUBUKLINGGAU, PALPOS.ID - Kencur atau cekur merupakan tanaman yang mempunyai akar dan batang yang tertanam di dalam tanah. 

Daun kencur hanya beberapa mili saja dari dipermukaan tanah. Bahkan ada juga yang menyentuh tanah. 

Kencur dikenal masyarakat Indonesia sebagai bahan rempah-rempah dan ramuan obat tradisional

Tanaman kencur digunakan dan dapat dimanfaatkan dari akar, rimpang, sampai ke daun.

BACA JUGA:Sinopsis Series Mendua Eps 5 : Makin Panas, Rama Naksir Sekar, Sekar Juga Selingkuh?

BACA JUGA:Jhon Lbf Sebut Hidup Itu Harus Pamer Biar Orang Termotivasi

Kencur yang memiliki nama lain Kaempferia galanga, dan tidak hanya ada di Indonesia. 

Namun tanaman yang memiliki rasa dan aroma yang unik ini juga dapat ditemukan dibeberapa negara lain di kawasan Asia Tenggara, seperti Kamboja, Malaysia dan Thailand.

Kencur masih satu famili dengan jahe. Dimana dua tanaman ini sama-sama memiliki rasa, aroma yang unik serta dipercaya memiliki banyak khasiat untuk kesehatan

Karena rasa dan aromanya yang unik, kencur biasa digunakan untuk bumbu penguat rasa pada masakan asli Indonesia.

BACA JUGA:Pantas Jadi Rebutan, Ternyata Segini Gaji PNS Pemerintah Kota Palembang...

BACA JUGA:23 Tempat Kuliah Gratis dan Dijamin Langsung Kerja, Nomor 9 Bergaji Gede

Di Indonesia, rimpang kencur selain dijadikan jamu sebagai minuman untuk menjaga kesehatan. Kencur paling banyak dijadikan bumbu pecel, urap, dan lain-lain.

Di beberapa daerah dalam wilayah Sumatera Selatan, khususnya di Kabupaten Musi Banyuasin, Kabupaten Musi Rawas dan Kota Lubuklinggau, ada olahan makanan yang namanya Kerabu. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: