HUT Ke-22 BBPOM Gelar Kegiatan Donor Darah, Ini Pesan Wawako Palembang!

HUT Ke-22 BBPOM Gelar Kegiatan Donor Darah, Ini Pesan Wawako Palembang!

Wakil Walikota Palembang, Fitrianti Agustinda saat menghadiri kegiatan donor darah Palembang, Jumat 10 Februari 2023.-Palpos.id-

Jika tidak disiasati dengan kegiatan seperti ini, pasti akan susah dan sulit mencapai jumlah darah sebanyak itu,” imbuhnya.

Selain itu, Fitri mengungkapkan kegiatan donor darah akan ditambah lagi yakni di tiap kelurahan yang ada di Kota Palembang.

BACA JUGA:Komisi V DPRD Sumsel Segera Panggil BBPOM Palembang

BACA JUGA:17.813 Produk Sitaan BBPOM Palembang Dimusnahkan

“Kan kita sudah melakukan kegiatan ini per kecamatan maka sekarang kita akan masuk ke tingkat kelurahan.

Jadi kepada rekan-rekan yang memang tinggal dikelurahan maing-masing ayo ajak masyarakat beramai-ramai untuk mendonorkan darahnya,” ungkapnya.

Fitri mengimbau agar masyarakat rutin mendonorkan darahnya demi membantu mencukupi kebutuhan darah di Palembang.

“Karena satu tetes darah sangat berguna bagi yang membutuhkan, ingat ya donor darah dua bulan sekali ya bukan tiga bulan sekali. Jadi, jangan lupa donor darah,” tutupnya.

BACA JUGA:Penertiban Pasar Serentak di Seluruh Wilayah, BBPOM Sumsel Sita Ribuan Produk Kosmetik

BACA JUGA:Mobil Dinas Wakil Ketua DPRD Muba Tabrak Pelajar hingga Meninggal, Begini Penjelasan Kasat Lantas...

Sementara itu, Zulkifli Apt, selaku Kepala BBPOM Sumsel membeberkan, jika ada 50 yang mendonnorkan darahnya di HUT BBPOM ke-22 tahun ini termasuk mitra kerja BBPOM.

“Di HUT yang ke-22 tahun ini paling banyak peserta yang mendonorkan darahnya, baik dari pegawai BBPOM maupu dari rekan kerjasama seperti dari rumah sakit, puskesmas, termasuk sekolah tinggi farmasi,” bebernya.

Zul mengaku jika ada sedikit keterlambatan dalam melakukan kegiatan donor darah tersebut.

“Kita melakukan donor darah ini agak terlambat karena harus mengumpulkan data-data terlebih dahulu, dan juga menyesuaikan jadwal ibu Wawako,” ucapnya.

BACA JUGA:Kejari Sita Aset dan Bangunan Milik Tersangka Korupsi Dana Hibah Bawaslu OI...

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: