Waduh ! Tarif Tol Naik Nih, Berlaku 19 Mei 2023

Waduh ! Tarif Tol Naik Nih, Berlaku 19 Mei 2023

Tarif tol mengalami penyesuaian per 19 April 2023-Foto : dokumen palpos.id-

PALEMBANG, PALPOS.ID – Tarif tol akan mengalami penyesuaian  per 19 Mei 2023.

Ruas tol yang mengalami penyesuaian tarif meliputi Tol Medan-Binjai dan Sebagian jalan tol Trans Sumatera.

Dikutip dari Antara, Direktur Operasi III Hutama Karya, Koentjoro dalam keterangannya, Senin, 15 Mei 2023 mengatakan penyesuaian tarif tol mulai berlaku pada 19 Mei 2023 pukul 00.00 WIB.

BACA JUGA:Miris, Baru Dibangun Jalan Tol Palembang - Kayuagung Dikeluhkan, BHS : Tak Sesuai Standar !

Menurutnya, penyesuaian tarif Tol Medan-Binjai  telah sesuai dengan regulasi dan penyesuaian tarif tol,

Alasannya telah mengalami penundaan 2-3 kali dari jadwal seharusnya. 

Ia menjelaskan sesuai regulasi, penyesuaian tarif tol dilakukan setiap dua tahun dengan mempertimbangkan laju inflasi. 

BACA JUGA:Pemudik Harus Tahu, Ini 5 Jalan Tol Diskon Tarif hingga 20 Persen, Ini Kata Jubir Kementerian PUPR...

Sedangkan Jalan Tol Medan-Binjai mulai beroperasi sejak 2017, sehingga seharusnya telah dilakukan penyesuaian tarif pada 2019.

Namun terjadi penundaan karena adanya pandemi COVID-19 dan kenaikan harga BBM hingga 30 persen.

Kenaikan harga BBM ini mengakibatkan pada penundaan penyesuaian tarif tol karena berdampak pada semua sektor industri.

BACA JUGA:10 Jalan Tol Gratis di Pulau Jawa dan Sumatera Selama Mudik dan Balik, Catat Ini Lokasinya...

Koentjoro mengatakan perusahaan telah melakukan sosialisasi penyesuaian tarif kepada masyarakat.

Seperti melakukan focus group discussion (FGD) internal virtual terbatas tentang sosialisasi penyesuaian tarif Tol Medan-Binjai dan Bakauheni–Terbanggi Besar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: