Kloter 21 Jemaah Haji OKI Dijadwalkan Tiba di OKI 31 Juli

Kloter 21 Jemaah Haji OKI Dijadwalkan Tiba di OKI 31 Juli

Kasi Penyelenggara Haji Kantor Kemenag OKI, Mutawali. -Foto : Diansyah/Palpos-

KAYUAGUNG, PALPOS.ID - Kelompok Terbang (Kloter) 21 Jemaah Haji Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) dijadwalkan tiba di Bumi Bende Seguguk pada tanggal 31 Juli 2023.

Kapala Kantor Kemenag OKI, H Syarip melalui Kasi Penyelenggara Haji, Mutawali mengatakan, pada tanggal 31 Juli, setelah dari Bandara SMB II Palembang Jemaah Haji OKI langsung ke Embarkasi Asrama Haji.

"Di Asrama Haji, nanti ada prosesi penerimaan kepulangan Jemaah Haji OKI dan pemberian air zam-zam. Lalu dijemput oleh mobil bus yang difasilitasi Pemda OKI," ungkapnya, Minggu (9/7/2023).

BACA JUGA:Gelar Lokakarya 7 Angkatan 7, BGP Sumsel Harapkan Guru Penggerak OKI Jadi Agen Pembelajaran

Ia menambahkan, untuk Jemaah Haji OKI Kloter 22 dijadwalkan tiba pada tanggal 1 Agustus 2023. Dimana menurutnya, saat ini para jemaah haji sedang fokus menjalankan ibadahnya masing-masing.

"Ibadah masing-masing tersebut seperti sholat lima waktu, umroh sunah, dan lain-lainnya. Kemudian dari Mekkah, nanti jemaah haji akan berangkat ke Madinah," ujarnya.

Dikatakannya lagi, Kloter 21 berangkat ke Madinah kemungkinan pada tanggal 20 Juli 2023. Sedangkan Kloter 22 pada tanggal 21 Juli 2023.

BACA JUGA:Innalillahi, Dua Jemaah Haji Asal OKI Berpulang

Saat ditanya kondisi para Jemaah Haji OKI ? menurutnya, semuanya dalam kondisi baik-baik saja.  Hanya saja ada dua jemaah yang meninggal dunia dan telah dimakamkan di Mekkah.

"Saat tiba di Bumi Bende Seguguk. Mobil Bus jemaah haji akan langsung menuju Kantor Pemerintah Kabupaten OKI dan dijemput oleh keluarga mereka masing-masing," tutupnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: