Pemekaran Wilayah Provinsi Jawa Barat, Mengupas Detail Usulan Pembentukan Provinsi Pakuan Bhagasasi

Pemekaran Wilayah Provinsi Jawa Barat, Mengupas Detail Usulan Pembentukan Provinsi Pakuan Bhagasasi

Pemekaran Wilayah Provinsi Jawa Barat, Mengupas Detail Usulan Pembentukan Provinsi Pakuan Bhagasasi.-Palpos.id-Dokumen Palpos.id

BANDUNG, PALPOS.ID - Pemekaran Wilayah Provinsi Jawa Barat, Mengupas Detail Usulan Pembentukan Provinsi Pakuan Bhagasasi.

Maraknya wacana pemekaran provinsi di Indonesia telah menciptakan gelombang perubahan signifikan dalam administrasi daerah. Sejumlah daerah berbondong-bondong untuk membentuk provinsi-daerah otonomi baru

Terlepas dari perbincangan mengenai Provinsi Bogor Raya dan Provinsi Cirebon, telah muncul usulan lain yang secara diam-diam mulai mengemuka, yaitu pembentukan Provinsi Pakuan Bhagasasi.

Provinsi Pakuan Bhagasasi: Munculnya Ide Pembentukan

Ide mengenai pembentukan Provinsi Pakuan Bhagasasi muncul dari Walikota Bekasi, Rahmat Effendi. Menariknya, Rahmat Effendi mengklaim bahwa pembentukan Provinsi Pakuan Bhagasasi adalah pilihan yang lebih tepat daripada Provinsi Bogor Raya, dan tentu saja, ini memunculkan pertanyaan: mengapa demikian, Pak Walikota?.

BACA JUGA:Pemekaran Wilayah Provinsi Jawa Barat, Ini Luas Wilayah dan Jumlah Penduduk Calon Provinsi Bandung Raya

BACA JUGA:Pemekaran Wilayah Provinsi Jawa Barat, Kabupaten Jampang Pemekaran Kabupaten Sukabumi yang Dinanti

Rahmat Effendi memberikan beberapa alasan yang mendukung gagasannya. Pembentukan Provinsi Bogor Raya, sebelumnya diusulkan oleh Bupati Bogor Ade Yasin (sebelum dipenjara) dan Walikota Bogor Bima Arya, mengusung konsep yang mencakup delapan kabupaten dan kota di Provinsi Jawa Barat, yaitu Kota Bogor, Kabupaten Bogor, Kabupaten Bekasi, Kota Bekasi, Kabupaten Sukabumi, Kota Sukabumi, Kabupaten Cianjur, dan Kota Depok.

Namun, Rahmat Effendi berpendapat bahwa Bekasi memiliki sejarah yang lebih panjang daripada Bogor, mengingat Bekasi sudah ada sejak tahun 450 Masehi. Ia juga mengaitkan ide pembentukan Provinsi Pakuan Bhagasasi dengan sejarah kuno, mengingat Pakuan dahulu adalah sebuah kerajaan dan Bhagasasi merupakan nama kuno Bekasi. Di samping itu, ia merujuk pada fakta sejarah bahwa pusat Kerajaan Padjajaran berada di Bogor, sedangkan di Bekasi terdapat Raja Purnawarna atau Kerajaan Tarumanegara.

Mengenai alasan ini, Rahmat Effendi menjelaskan, "Jadi kalau mau bentuk provinsi, ya Provinsi Pakuan Bhagasasi atau Pakuan Raya." Pernyataan ini diungkapkannya saat acara paripurna HUT RI ke-74 pada tahun 2022 yang lalu.

Pendukung dan Rencana Pembentukan Provinsi Pakuan Bhagasasi

Ide pembentukan Provinsi Pakuan Bhagasasi mendapatkan dukungan dari beberapa daerah yang siap bergabung. Penting untuk dicatat bahwa usulan ini tidak melibatkan Kabupaten Bogor dan Kota Bogor. Kelima kabupaten dan kota yang telah menyatakan kesiapannya untuk bergabung dalam Provinsi Pakuan Bhagasasi adalah Kota Bekasi, Kabupaten Bekasi, Kabupaten Karawang, Kabupaten Purwakarta, dan Kabupaten Cianjur.

BACA JUGA:Pemekaran Wilayah Provinsi Jawa Barat, Kabupaten Sukabumi Usul Bentuk 2 Kabupaten Baru, Ini Progresnya...

BACA JUGA:UPDATE TERBARU! Pemekaran Wilayah Provinsi Jawa Barat Usul Bentuk 3 Kota dan 14 Kabupaten Daerah Otonomi Baru

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: