Progres Tol Bayung Lencir - Tempino Seksi 1 dan 2 Capai 18,5 Persen

Progres Tol Bayung Lencir - Tempino Seksi 1 dan 2 Capai 18,5 Persen

Progres Tol Bayung Lencir - Tempino Seksi 1 dan 2 Capai 18,5 Persen--

BAYUNG LENCIR, PALPOS.ID - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Sumatera Selatan terus melaksanakan pembangunan Jalan Tol Bayung Lencir - Tempino (Baleno) yang menghubungkan Provinsi Sumatera Selatan dengan Provinsi Jambi.

Jalan tol yang merupakan bagian dari proyek strategis nasional Jalan Trans Sumatera yang dibangun menggunakan APBN tersebut, ditarget selesai pada tahun 2024 mendatang.

Mau tahu sejauh mana pekerjaan jalan yang diharapkan dapat  menjadi multiplayer effect khususnya peningkatan ekonomi bagi masyarakat Kabupaten Muba Sumatera Selatan dan juga warga Jambi tersebut? Baca artikel berikut hingga tuntas.

BACA JUGA:Peduli Gambut, Gubernur Herman Deru Komitmen Tidak Keluarkan Izin Alihfungsi Sejak Awal Menjabat

Menurut keterangan resmi Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Sumatera Selatan melalui akun sosial medianya, Jalan Tol Bayung Lencir-Tempino  pembangunannya dibagi dalam 3 seksi dimana seksi 1 dan 2 dilaksanakan oleh BBPJN Sumatera Selatan sedangkan seksi 3 dilaksanakan oleh BBPJN Jambi.

“Per tanggal 18 September 2023 lalu, progres pembangunan seksi 1 dan seksi 2 telah mencapai 18,5 persen,” tulis pihak BBPJN Sumatera Selatan diakun medos tiktok nya.

Untuk diketahui, Panjang Trase Bayung Lencir - Tempino 7,625 KM. Trase tersebut, dikerjakan oleh 3 perusahaan kontruksi yakni PT Adikarya, Waskita dan PT Jaya Konstruksi.

BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel Lakukan Harmonisasi Rancangan Perda OKU Selatan dan OKU Timur

Tak tanggung-tanggung nilai kontrak pembangunan trase tersebut sebesar Rp1,6 triliun yang bersumber langsung dari APBN, dan ditargetkan selesai pada Juni 2024.

Pemerintah pusat menargetkan, pembangunan Jalan Tol Bayung Lencir-Tempino ditargetkan selesai pada Juni 2024 mendatang.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: