Rekap Hasil Final Denmark Open 2023: China Pesta 4 Gelar Juara, Bagas/Fikri Harus Puas Jadi Runner-Up
Ganda putra Indonesia, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri harus puas menjadi runner-up Denmark Open 2023, setelah kalah dari pasangan Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, dengan skor 13-21, 17-21, Minggu (22/10/2023).-Foto: pbsi-
ODENSE, PALPOS.ID - Hasil Final turnamen BWF Super 750, Denmark Open 2023, berakhir pada Minggu (22/10/23) di Jyske Bank Arena, Odense, Denmark.
Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, satu-satunya wakil Indonesia, harus puas sebagai runner-up setelah kalah dari pasangan Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, dengan skor 13-21, 17-21 dalam durasi 33 menit.
Hasil tersebut menandai akhir dari dominasi ganda putra Indonesia yang telah memenangkan 12 gelar di ajang ini.
Kekalahan ini membuat Bagas/Fikri masih belum berhasil mengalahkan Chia/Soh.
BACA JUGA:Fajar/Rian Ungkap Rahasia Jungkalkan Pasangan Korsel di Perempat Final Denmark Open 2023
Mereka telah mengalami empat kekalahan dari pasangan yang menduduki peringkat ke-4 di dunia tersebut.
Di sisi lain, pasangan Malaysia Aaron/Soh meraih gelar perdana mereka setelah 11 kali kalah di final ajang-ajang BWF.
Sementara itu, China tampil gemilang dengan meraih empat gelar juara pada empat sektor berbeda.
Chen Qingchen/Jia Yifan meraih gelar ganda putri usai mengalahkan Nami Matsutama/Chiharu Shida dengan dua set langsung 21-16, 21-13.
BACA JUGA:Denmark Open 2023: Disingkirkan Wakil Korsel, The Babies Beberkan Biang Keroknya
Dalam sektor ganda campuran, pasangan China Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping menang dalam pertarungan ketat melawan rekan satu tim mereka Zheng Si Wei/Huang Yaqiong dengan skor rubber set 21-16, 15-21, 24-26.
Pada sektor tunggal putri, Chen Yu Fei menambah koleksi gelar juara untuk China setelah menundukkan Carolina Marin secara straight game 21-14, 21-19.
Sementara di sektor tunggal putra China, Weng Hong Yang mengalahkan Lee Zii Jia dengan skor telak 21-12, 21-6.
Dengan kemenangan ini, China mencatatkan sejarah sebagai negara pertama dalam 9 tahun terakhir yang berhasil meraih setidaknya 3 gelar juara dalam dua tahun berturut-turut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: