Inovasi Kolaboratif Pemkot Palembang-TNI Wujudkan Kota Sehat, Bangun 100 Tangki Septik HALS

Inovasi Kolaboratif Pemkot Palembang-TNI Wujudkan Kota Sehat, Bangun 100 Tangki Septik HALS

Pj Wako Palembang, Ratu Dewa bersama Danpuster Angkatan Darat, Letjen TNI Teguh Muji Angkasa SE MM meninjau pembangunan tangki septik HALS--kominfo palembang

PALEMBANG, PALPOS.ID - Kota Palembang terus menggeliat dalam mewujudkan pembangunan berkelanjutan. 

Hal ini dibuktikan melalui inovatifnya Program Unggulan Pembangunan 100 Tangki Septik Hibah Air Limbah Setempat (HALS) yang melibatkan kerjasama antara Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang dan Kodim 0418/Palembang, dengan dukungan penuh dari Danpuster Angkatan Darat, Letjen TNI Teguh Muji Angkasa SE MM.

Kunjungan Letjen TNI Teguh Muji Angkasa ini bukan hanya sebagai bentuk apresiasi, tetapi juga untuk melihat secara langsung dampak positif dari kolaborasi Pemkot Palembang dan Kodim 0418/Palembang dalam program ini. 

BACA JUGA:Bikin Heboh Pasar, Ternyata Ini Keunggulan dan Kekurangan Daihatsu Xenia, Pantas Jadi Mobil Sejuta Umat.

Program ini menjadi salah satu inovasi untuk membantu kesulitan masyarakat, terutama terkait dengan penyediaan sistem sanitasi yang lebih baik.

"Saya melihat beberapa kegiatan program yang menurut saya cukup luar biasa dalam hal kolaborasi antara Pemerintah Daerah dan Kodim untuk membantu kesulitan masyarakat,"Letjen TNI Teguh Muji Angkasa

Pj Walikota Palembang, H Ratu Dewa, menjelaskan bahwa program ini melibatkan pemasangan 100 Tangki Septik HALS di Kelurahan Kemang Agung, Kecamatan Kertapati Palembang. 

BACA JUGA:Mau Beli Mobil Murah? Coba Beli Mobil Toyota Vios Eks Taksi, Harga Miring Tapi Oke di Jalan

"Selama ini baru sekian persen yang terselesaikan, dan dengan terselesainya di Kelurahan Kemang Agung ini, semuanya jadi 100 persen," ungkap Ratu Dewa.

Pembangunan 100 persen Septic Tank di Kemang Agung juga dianggap sebagai persiapan untuk mengikuti lomba kota sehat ke depan.

Ratu Dewa menambahkan, "Lomba ini memiliki gradenya, dan dengan terselesainya proyek ini, kita bisa mengikuti lomba kota sehat di Grade yang pertama."

BACA JUGA:Kulit Rusak dan Terbakar Terkena Paparan Matahari, Atasi dengan 6 Langkah Ini!

Ratu Dewa menegaskan bahwa inisiatif kolaboratif ini dapat dijadikan contoh dalam berbagai aspek pembangunan.

"Kita menyiapkan anggarannya, dan yang bekerja adalah para prajurit TNI. Ini bisa menjadi percontohan setelah kita berkoordinasi dengan pihak Kementerian, karena sumber penganggarannya juga berasal dari APBN dan Kota," tutupnya.**

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: