Pengelolaan SDM PGN Subholding Gas Unggulkan Program Pengembangan Kompetensi dan Adaptasi Digital

Pengelolaan SDM PGN Subholding Gas Unggulkan Program Pengembangan Kompetensi dan Adaptasi Digital

Pengelolaan SDM PGN Subholding Gas Unggulkan Program Pengembangan Kompetensi dan Adaptasi Digital.-Palpos.id-Dokumen Palpos.id

BACA JUGA:PGN Subholding Gas Pertamina kerjasama dengan EMCL, HCML Petronas: Perkuat Ketahanan Pasokan Gas Bumi

Knowledge Management dibagi menjadi beberapa program yaitu i-Know, GAS Talk, Knowledge Harvesting, KMOnline, Knowledge Credit Point, e-Library, dan Innovation Award. Program-program ini diharapkan dapat memperkuat sense of belonging pekerja terhadap bisnis PGN di semua lini.

Peran teknologi digital yang dioptimasi HCM PGN dalam pengelolaan SDM membuat PGN menerima 5 Stars Gold dan dinobatkan sebagai The Best Human Capital Technology Strategy 2023 (Energy Industries) dalam Human Capital and Performance Award 2023. 

Atas kinerja yang apik dalam pengelolaan SDM, PGN juga mendapatkan predikat sebagai The Best Human Capital Team Of The Year 2023 (Energy Industries).

Human Capital and Performance Award 2023 diselenggarakan atas kerja sama dengan sejumlah pihak meliputi Forum Human Capital Indonesia (FHCI) BUMN, Perhimpunan Manajemen Sumber Daya Manusia (PMSM) Indonesia, CEO Forum, Human Capital Institute - USA, serta para pakar dan profesional bidang Human Capital, Strategic Management, ICT, Riset & Inovasi konsultan HC dari Universitas Indonesia (UI), Universitas Bina Nusantara (BINUS), Universitas Pertamina, dan lainnya. 

“PGN terus meningkatkan kualitas dan kompetensi Pekerja, karena pentingnya peran Pekerja sebagai asset perusahaan dalam menghasilkan output kinerja yang terbaik. Apresiasi dari Human Capital and Performance Award 2023 memacu PGN sebagai Subholding Gas untuk mengembangkan transformasi human capital yang diintegrasikan dengan transformasi digital. Prinsip Good Corporate Governance (GCG) tetap dijalankan, agar PGN senantiasa mendapatkan kepercayaan dalam pengelolaan bisnis gas bumi yang handal,” pungkas Beni. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: