Hadiri Pendistribusian Logistik Pemilu, Pj Wako Prabumulih Ajak Warga Gunakan Hak Pilih

Hadiri Pendistribusian Logistik Pemilu, Pj Wako Prabumulih Ajak Warga Gunakan Hak Pilih

Hadiri Pendistribusian Logistik Pemilu, Pj Wako Prabumulih Ajak Warga Gunakan Hak Pilih-Foto: Prabu/PALPOS.ID-

PRABUMULIH, PALPOS.ID – Penjabat (PJ) Walikota Prabumulih, H Elman ST MM, menghadiri acara pelepasan pendistribusian logistik pemilihan umum (pemilu) 2024. 

Acara tersebut digelar Seberang kantor dinas tenaga kerja Prabumulih tepatnya di gudang logistik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Prabumulih yang terletak di komplek ruko Jalan Jendral Sudirman Kelurahan Gunung Ibul, Kecamatan Prabumulih Timur, Kota Prabumulih, Sumatera Selatan, pada Senin 12 Februari 2024.

Pendistribusian logistik pemilu ditandai dengan pemecahan kendi secara bersama-sama oleh Penjabat (PJ) Walikota Prabumulih H Elman ST MM, Ketua KPU Kota Prabumulih Martadinata, Kapolres Prabumulih AKBP Endro Aribowo SIK, dan Ketua Bawaslu Afansira Oktrisma, di halaman gudang logistik KPU Kota Prabumulih.

Pj Walikota Prabumulih, H Elman ST MM, dalam sambutannya mengajak seluruh warga kota Prabumulih untuk menggunakan hak konstitusinya dengan memberikan suara pada pemilihan umum (pemilu) 2024. 

BACA JUGA:Distribusikan Logistik Pemilu 2024, Ketua KPU kota Prabumulih: Kita Tergetkan H-1 Sudah di TPS Masing-Masing

BACA JUGA:Sebar 238 Personel ke 670 TPS, Kapolres Prabumulih Ingatkan Personel Tidak Catat Hasil Penghitungan Suara

Orang nomor satu di kota Prabumulih itu mendorong warga untuk aktif datang ke tempat pemungutan suara (TPS) masing-masing pada tanggal 14 Februari 2024. 

"Marilah kita beramai-ramai menentukan hak pilih kita pada tanggal 14 untuk datang ke TPS," ujarnya.

Lebih lanjut, Elman juga mengajak seluruh stakeholder dan masyarakat untuk mensukseskan penyelenggaraan pemilu di Kota Prabumulih. 

"Mari kita jaga ketertiban dan keamanan di lingkungan kita dan semoga penyelenggaraan pemilu harapan kita semuanya berjalan lancar," tambahnya.

BACA JUGA:Jaga Suara agar Tak Hilang, Demokrat Prabumulih Kerahkan 1.340 Saksi

BACA JUGA:Apel Siaga Pengawasan Pemilu, Ketua Bawaslu Prabumulih: Ingatkan Petugas PTPS Tidak Tinggalkan TPS

Selain itu, Pj Walikota Elman memberikan apresiasi kepada kinerja Polres Prabumulih dan personel TNI dalam menjaga keamanan penyelenggaraan pemilu. 

Menurutnya, peran dari Polres Prabumulih dan TNI sangat signifikan dalam menjaga keamanan, bukan hanya di TPS, tetapi juga untuk seluruh masyarakat Prabumulih. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: