Elemen Masyarakat Apresiasi Tidakan Tegas Kepolisian, Pagar Mapolres Berhias Karangan Bunga
Pagar Mapolres Mura dipenuhi karangan bunga ucapan selamat atas tindakan tegas kepolisian terhadap pelaku kejahatan. Foto Humas Polres Mura--
MUSI RAWAS, PALPOS.ID- Pasca viralnya tindakan tegas polisi terhadap otak pelaku perampokan, Polres Musi Rawas (Mura) mendapatkan apresiasi dan dukungan luas dari berbagai elemen masyarakat.
Pada Kamis, 18 April 2024, Tim Landak Sat Reskrim Polres Mura menerima banyak karangan bunga dan ucapan selamat sebagai bentuk apresiasi yang dikirimkan langsung ke halaman Mapolres.
Kapolres Musi Rawas, AKBP Andi Supriadi, bersama Kasi Humas AKP Herdiansyah, menyampaikan ucapan terima kasih atas dukungan tersebut.
"Terima kasih kami ucapkan kepada lapisan masyarakat yang telah memberikan apresiasi dan dukungannya dengan mengirimkan karangan bunga," ujar Kapolres.
BACA JUGA:Pengendara NMAX Wanita di OKU Ditodong Pistol, Motor Dibawa Kabur Begal
BACA JUGA:Sempat Kabur dan Tembak Polisi, Otak Pelaku Perampokan di Musi Rawas Tewas Didor
Kapolres juga memantau perkembangan situasi baik di wilayah hukumnya maupun di tetangga sekitarnya, termasuk di media sosial.
"Sejauh ini kami mengamati banyak warga (netizen) yang mendukung tindakan kepolisian dalam hal melakukan tindakan tegas terhadap pelaku begal," ungkapnya.
Meskipun memahami situasi duka yang dialami oleh pihak keluarga pelaku, Kapolres menegaskan bahwa tindakan anggota polisi telah memedomani peraturan tentang penggunaan kekuatan Polri.
"Kami menilai upaya pelaku yang menggunakan senjata api ilegal merupakan ancaman seketika yang memaksa petugas kami untuk melumpuhkan pelaku," jelas Kapolres.
BACA JUGA:Sempat Palsukan Identitasnya DPO Kasus Curanmor diamankan
BACA JUGA:Sopir Tol Diamankan Pasca Kecelakaan di Ruas Terbanggi Besar - Pematang Panggang - Kayuagung
Pihak kepolisian juga mengimbau kepada pelaku yang masih buron untuk segera menyerahkan diri.
"Kami juga mengimbau kepada pelaku yang belum tertangkap terkait komplotan Egi Cs untuk segera menyerahkan diri, agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan," tegasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: