Kelapa Hijau Dapat Mengatasi Sakit Kepala, Jerawat Serta Flek Hitam

Kelapa Hijau Dapat Mengatasi Sakit Kepala, Jerawat Serta Flek Hitam

Kelapa Hijau Dapat Mengatasi Sakit Kepala, Jerawat Serta Flek Hitam.-Palpos.id-Dokumen Palpos.id

KESEHATAN, PALPOS.ID - Kelapa muda berwarna hijau atau yang dikenal juga dengan nama degan wulung, dengan serat bagian ujung yang berwarna merah muda keunguan. 

Dari akar hingga pucuk daun, semua bagian dari pohon degan wulung ini memiliki khasiat yang luar biasa. 

Khasiat terbesarnya terdapat pada air buah kelapanya. Meskipun sulit untuk dibudidayakan dan rentan diserang hama seperti pohon kelapa pada umumnya, degan wulung telah dipercaya sejak lama sebagai penyembuh berbagai macam penyakit.

Air dari degan wulung terasa sedikit pahit dibandingkan dengan air kelapa pada umumnya, tetapi kandungan nutrisinya sangatlah kaya. 

BACA JUGA:Ratusan Personil Polres OKU Ikuti Tes Kesehatan

BACA JUGA:Sayur Kangkung: Kelezatan dan Khasiat Kesehatan dari Sayuran Air

Sakarosa, glukosa, tanin, sukrosa mineral, asam amino, serta berbagai vitamin dan mineral lainnya membuat degan wulung menjadi superfood yang sangat bermanfaat untuk tubuh.

Manfaat dogan wulung bagi Kesehatan

1. Penawar racun

Air degan wulung mengandung tannin yang merupakan zat anti racun yang lebih tinggi dibandingkan dengan jenis buah kelapa lainnya. Ini membuat degan wulung menjadi senyawa penting untuk menawar racun di dalam tubuh.

2. Mengatasi sakit badan dan rohani

Sapu sodo wulung, yang berasal dari lidi daun kelapa wulung, dipercaya masyarakat Jawa dapat mengobati penyakit fisik dan juga memberikan perlindungan rohani dari berbagai bahaya secara ghoib.

BACA JUGA:Lezat dan Nikmat Namun Berisiko Bagi Kesehatan, Ini 9 Risiko Sering Makan Jeroan

BACA JUGA:Mengungkap Manfaat Luar Biasa Buah Markisa: Sumber Kesehatan yang Menyegarkan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: