Prajogo Pangestu: Sosok Pengusaha Terkaya di Indonesia Mencapai Posisi Ke-25 Dunia di Daftar Forbes
Prajogo Pangestu Kembali Duduki Posisi Teratas Orang Terkaya Indonesia Versi Forbes 2024.-Palpos.id-Dokumen Palpos.id
Kariernya sebagai pengusaha dimulai pada akhir 1960-an ketika ia bergabung dengan Djajanti Timber Group, sebuah perusahaan jual beli kayu milik pengusaha Malaysia.
Pada 1976, Prajogo dipercaya menjadi General Manager Pabrik Plywood Nusantara di Gresik, Jawa Timur.
Setahun kemudian, ia memutuskan untuk memulai bisnis sendiri dengan membeli CV Pacific Lumber Coy, yang kemudian diubah namanya menjadi Barito Pacific Timber.
BACA JUGA:Pengusaha Diingatkan agar THR Dibagikan H-7 Lebaran, Ini Kata Anggota Dewan
BACA JUGA:Kisah Sukses Pengusaha Asli Sumsel: Dulu Pedagang Asongan Kini Jadi Pengusaha Batu Bara
Pada tahun 1993, Prajogo mengubah nama perusahaannya menjadi Barito Pacific setelah melakukan diversifikasi ke berbagai lini bisnis.
Di tahun 2007, ia mengakuisisi 70 persen saham perusahaan petrokimia, Chandra Asri, dan empat tahun kemudian menyelesaikan merger dengan Tri Polyta Indonesia untuk menjadi produsen petrokimia terintegrasi terbesar di Indonesia.
Pada 2021, Thaioil mengakuisisi 15 persen saham Chandra Asri, menambah nilai kekayaan Prajogo.
Sebagian besar kekayaan Prajogo berasal dari nilai kepemilikan sahamnya di perusahaan energi panas bumi, Barito Renewable Energy, yang juga merupakan bagian dari Barito Pacific.
Barito Renewable adalah induk dari Star Energy Geothermal Group, produsen panas bumi terbesar di Indonesia dengan kapasitas 886 megawatt, mengoperasikan tiga proyek pembangkit listrik tenaga panas bumi di Jawa Barat, serta memiliki izin eksplorasi di beberapa wilayah di Maluku Utara dan Lampung.
Pada 2019, Prajogo dianugerahi Bintang Jasa Utama oleh Presiden Joko Widodo atas kontribusinya dalam dunia bisnis di Indonesia.
Riwayat Karier Prajogo Pangestu
Komisaris Utama PT Tri Polyta Indonesia Tbk (1999-2010)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: