Kampanye Calon Wako Prabumulih : H. Arlan Pamer 4 Istri !

Kampanye Calon Wako Prabumulih : H. Arlan Pamer  4 Istri !

Cawako Prabumulih, H. Arlan Bersama 4 istri.-Foto : Prabu-

PALPOS.ID - Dalam kampanye dialogis yang berlangsung di Kelurahan Sungai Medang, Kecamatan Cambai, Kota Prabumulih, calon walikota Prabumulih nomor urut 1, H. Arlan atau yang biasa disapa Cak Arlan, secara terang-terangan mengakui bahwa dirinya memiliki empat orang istri.

"Ini banyak yang ngomongkan Cak banyak bini (istri-red), Cak ada 4 bini, itu benar," ucapnya, tanpa ragu saat berada di atas panggung pada Sabtu, 5 Oktober 2024.

Pernyataan ini membuat gemuruh di kalangan hadirin, karena jarang ada calon pejabat publik yang begitu terbuka tentang kehidupan pribadinya, apalagi soal jumlah istri.

Pernyataan Arlan tentang istrinya tidak hanya diungkapkan begitu saja.

BACA JUGA:Terlibat Pencurian di Jalur Pipa Minyak Pertamina EP Zona 4, Seorang Pria di Prabumulih Diringkus Tim Gabungan

BACA JUGA:Hormati Keputusan Mahkamah Partai, Plt Ketua PPP Prabumulih: DPP PPP Belum Menerbitkan SK Terbaru

Ia bahkan menegaskan bahwa ia bertanggung jawab penuh terhadap keempat istrinya, baik di dunia maupun di akhirat. 

"Cak bertanggung jawab dunia dan akhirat, Cak nikahi empat, BPKB (buku nikah) empat," tambahnya, menunjukkan keyakinannya dalam menjalankan tanggung jawab sebagai suami dari empat istri.

Dalam kesempatan yang sama, Cak Arlan juga menyinggung mengenai perilaku sebagian orang yang, menurutnya, munafik.

Ia menyindir mereka yang hanya mengaku memiliki satu istri, tetapi sebenarnya memiliki banyak "simpanan" di tempat lain. 

BACA JUGA:Minggu Ke-2 Kampanye, Kapolres Prabumulih Imbau Masyarakat Jaga Kamtibmas dan Bijak di Dunia Maya

BACA JUGA:Jelang HUT ke-23 Kota Prabumulih, Pemkot Mulai Pasang Umbul-Umbul

"Ini munafik nian, ngomong bini sikok (satu-red) simpanan banyak nian. Ibu-ibu tau bukan cak bae, ade di Palembang ade di Bangka ade dimane-mane," sindirnya, yang kembali membuat para pendukung tertawa.

Selain mengakui memiliki empat istri, H. Arlan juga menjelaskan bagaimana memiliki banyak istri justru bisa memberikan manfaat bagi masyarakat, khususnya kaum perempuan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: