Logam Mulia hingga Smartphone: Hadiah Tahap Pertama Program Apresiasi Bank Mandiri Taspen
--
BISNIS, PALPOS.ID-Bank Mandiri Taspen Gelar Pengundian Tahap Pertama Kemilau Mantap Bertabur Hadiah, Antusias Nasabah Meningkat Bank Mandiri Taspen kembali menunjukkan komitmennya untuk memberikan apresiasi kepada Nasabah setianya melalui program undian bertajuk Kemilau Mantap Bertabur Hadiah.
Tahap pertama pengundian program ini telah sukses diselenggarakan di Kantor Pusat Bank Mandiri Taspen, Graha Mantap.
Program ini merupakan bagian dari upaya bank untuk mempererat hubungan dengan nasabah serta memberikan penghargaan atas kepercayaan yang telah diberikan selama ini.
Sebanyak 197 hadiah spektakuler telah dibagikan kepada para nasabah yang berhasil mengumpulkan poin melalui berbagai aktivitas perbankan, seperti peningkatan saldo tabungan, penambahan produk perbankan, transaksi menggunakan kartu debit, hingga aktivitas di aplikasi digital Bank Mandiri Taspen, MOVIN.
Hadiah utama berupa logam mulia Antam 10 gram berhasil diraih oleh empat nasabah yang beruntung.
BACA JUGA: Bank Mandiri Taspen Gelar Pemberangkatan Umroh untuk 8 Pasangan Nasabah Pemenang Undian
BACA JUGA: Sinergi Bank Mandiri Taspen dan Jalin Hadirkan Layanan Penarikan Tunai dan QRIS Acquirer
Selain itu, hadiah lainnya seperti Samsung Z Flip 5, sepeda listrik Uwinfly tipe DF7, dan peralatan rumah tangga premium juga menjadi daya tarik dalam program ini.
Bukti Kepedulian Bank Mandiri Taspen kepada Nasabah Corporate Secretary Bank Mandiri Taspen, Errinto Pardede, mengungkapkan rasa syukur dan kebanggaannya atas keberhasilan penyelenggaraan tahap pertama program ini.
Ia menyampaikan bahwa antusiasme para nasabah sangat luar biasa, menunjukkan hubungan yang semakin erat antara Bank Mandiri Taspen dan para nasabahnya.
“Kami sangat mengapresiasi antusiasme luar biasa dari para nasabah. Sebanyak 280 ribu nasabah telah bergabung dalam program ini, dengan lebih dari 70 ribu nasabah memenuhi syarat untuk pengundian tahap pertama," ,” ujar Errinto.
Total poin yang terkumpul mencapai lebih dari 25 juta poin, angka yang menunjukkan tingginya partisipasi dan semangat masyarakat dalam mengikuti kegiatan ini.
BACA JUGA:Transformasi Digital: Bank Mandiri Taspen Tingkatkan Layanan Melalui Movin Mobile Banking
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: