OJK Sulit Berantas Aksi Rentenir di Provinsi Riau, Lho Kenapa?

Aksi rentenir di Provinsi Riau dengan sebutan bank 46 sulit diberantas olej Otoritas Jasa Keuangan atau OJK, meskipun sudah berkoordinasi dengan TPKAD Provinsi Riau.-Palpos.id-Youtube
”Aksi rentenir itu susah dilawan karena mereka menawarkan kemudahan kepada peminjam, cepat dan uang cepat diperoleh.
Para pedagang yang membutuhkan dana cepat sangat diakomodir bank 46 alias rentenir itu.
BACA JUGA:OJK Fokus Penguatan Pengawasan dan Penyelesaian Kasus di IKNB
BACA JUGA:Pemprov Sumsel dan OJK Dorong TPKAD Permudah Akses Masyarakat dan Petani Dapatkan KUR
Masyarakat yang memerlukan perolehan dana cepat justru tidak memikirkan berapa pun beban bunga yang harus mereka tanggung,” ujar Lutfi.
Dia menegaskan, aksi melawan rentenir merupakan pekerjaan rumah yang hingga kini belum terselesaikan dengan tuntas oleh TPAKD maupun OJK dan BI selaku pembina dari TPAKD.
Dalam pertemuan khusus di Kota Dumai beberapa waktu lalu, kredit melawan rentenir juga menjadi pembahasan serius.
“Salah satunya adalah bagaimana industri keuangan bank dan nonbank semakin mengambil peran yang lebih masif untuk memberikan kemudahan pinjaman kepada masyarakat dan pedagang khususnya di Riau,” tutur Lutfi.
BACA JUGA:9 Alasan Seseorang Dambakan Menjadi PNS, Nomor 8 Sangat Menyentuh Sekali
BACA JUGA:Bank Dunia Tegaskan Resesi 2023, Bagaimana Dengan Gaji Pensiunan PNS?
Dia menambahkan, salah satu kunci upaya mencegah rentenir ada di pelaksanaan TPAKD di masing-masing pemda, kabupaten dan kota di Riau.
Sebab, TPAKD merupakan forum koordinasi antarinstansi dan pemangku kepentingan yang bertujuan untuk meningkatkan perluasan akses keuangan masyarakat di daerah.
“Ini yang bisa mendorong perekonomian masyarakat melalui pemberdayaan UMKM, pengembangan ekonomi daerah, dan penguatan sektor ekonomi prioritas. Sehingga masyarakat tak perlu lagi berhubungan dengan rentenir,” papar Lutfi.
Diberitakan sebelumnya, OJK mengingatkan masyarakat untuk selalu mewaspadai kejahatan pada jasa keuangan.
BACA JUGA:LIGA INGGRIS: Liverpool Akui Keganasan ’Si Lebah’
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: