Antisipasi Bahaya Anak Saat Main Lato Lato, Ini Himbaunnya Bagi Orang Tua

Antisipasi Bahaya Anak Saat Main Lato Lato, Ini Himbaunnya Bagi Orang Tua

lato-lato sedang trend atau viral di kalangan anak anak kini resmi dilarang dibawa ke sekolah oleh Disdik Kota Palembang.-foto:Romi-PALPOS.ID

SEKAYU, PALPOS.ID - Walaupun saat ini permainan lato-lato sedang trend atau  viral di kalangan anak anak dan orang tua, namun tetap diperhatikan dari segi negatifnya.

Khusus untuk anak -anak itu tetap membahayakan, jadi perlu pengawasan yang extra agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan. seperti kejadian viral di berbagai tempat itu merupakan pembelajaran untuk kita semua.

BACA JUGA:Soal Pemberhentian Dokter Jirak Jaya,Ini Penjelasan Kadinkes Muba

Kekhawatiran karena permainan lato-lato tersebut terbuat dari bahan dasar plastik yang cukup keras dan padat atau berbahaya dan apabila terkena organ tubuh yang lain pasti akan terasa sakit sehingga dapat menyebabkan benjol dan terjadi memar.

BACA JUGA:Sumur Minyak Ilegal di Keban 1 Terbakar, Pemiliknya ditangkap, Begini Kronologisnya...

Maka dari itu, saran dari orang tua,apabila ingin memenuhi keinginan anak mengenai permainan tersebut agar anak bisa merasa senang, paling tidak kita selaku orang tua perlu melakukan pengawasan khusus.

Ditakutkan karena dapat menjadi salah, dalam penggunaannya atau cara bermain mainan tersebut terutama untuk anak-anak.

BACA JUGA:Berkas Lengkap, Miniarsih Pelaku Arisan Bodong Dilimpahkan Ke KejaksaanBACA JUGA:Berkas Lengkap, Miniarsih Pelaku Arisan Bodong Dilimpahkan Ke Kejaksaan

Apalagi, anak usia di bawah 5 tahun belum bisa mengontrol emosi,kena mata sendiri bahkan dipakai untuk memukul temannya disaat bermain bersama.

Namun, sebenarnya lato lato tersebut adalah sebuah permainan, yang mana permainan itu sendiri perlu suatu teknik tersendiri,perlu untuk mengontrol emosional serta kontrol dan keseimbangan di saat melakukan permainan tersebut.

BACA JUGA:Catat! Mobil Dinas Pemkab Muba Tak Pasang Stiker Bakal Ditarik Paksa

Bagi anak sendiri adanya permainan lato lato tersebut sering meniru teman nya,rasa ingin memiliki selagi belum ada ,ingin mempunyai permainan tersebut,merasa senang karena bisa melakukan cara permainan tersebut.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: palpos.id