Sungai Lematang Meluap hingga Banjir Bandang, Akses Jalan Pagaralam-Lahat Ditutup, Ini Jalan Alternatifnya...

Sungai Lematang Meluap hingga Banjir Bandang, Akses Jalan Pagaralam-Lahat Ditutup, Ini Jalan Alternatifnya...

Salah satu daerah yang terkena dampak banjir bandang di Kabupaten Lahat akibat air Sungai Lematang meluap, Kamis 09 Maret 2023.-Palpos.id-Dokumen Palpos.id

BACA JUGA:Menilai Putusan Tidak Adil, Hotman Paris Minta Dicarikan Nomor Handphone Orang Tua Korban Pemerkosaan di Lahat

Diantaranya beberapa desa di Kecamatan Jarai, Pulau Pinang, dan Kecamatan Mulak Ulu, serta beberapa kecamatan lainnya.

Petugas dari berbagai instansi terus melakukan penanganan banjir bandang secara bergotong royong.

Kecamatan Pulau Pinang diketahui sebagai daerah yang terkenang banjir bandang paling parah.

Dimana, sudah ratusan rumah warga terendam air dengan ketinggian mencapai 2 meter lebih.

BACA JUGA:Soal Vonis Dua Terdakwa Pemerkosaan 10 Bulan Penjara, Ini Penjelasan PN Lahat

BACA JUGA:Diduga Depresi Berat, Begini Jadinya Nasib Warga Lahat Ini

Meskipun banjir bandang parah, namun belum ada laporan bahwa warga Kecamatan Pulau Pinang menjadi korban banjir tersebut.

Dimana, Camat Pulau Pinang Aira Pulun mengaku banjir bandang karena hujan deras hingga air Sungai Lematang meluap.

Selain ratusan rumah terendam banjir, juga masih banyak warga terjebak dalam rumahnya, dan belum bisa dievakuasi karena derasnya arus air.

‘’Air sudah ada yang merendam lantai 1 rumah panggung warga. Karena ada di desa itu ketinggian airnya 3-4 meter,” jelas Aira.

BACA JUGA:Dikabarkan Hilang Pelajar SMA di Kabupaten Lahat Malah Ditemukan Seperti Ini...

BACA JUGA:Kendaraan Dinas Kesbangpol OKU Tabrakan di Lahat, Begini Kondisinya!

Dikatakan Air, air belum juga surut hingga pukul 09.00 WIB. Makanya, warga berharap bisa segera diturunkan bantuan dari Pemkab Lahat. *

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber