Bukan Sekedar Tanaman Hias, Si Pucuk Merah Ternyata Kaya Manfaat Kesehatan Loh!!!

Bukan Sekedar Tanaman Hias, Si Pucuk Merah Ternyata Kaya Manfaat Kesehatan Loh!!!

Bukan Sekedar Tanaman Hias, Si Pucuk Merah Ternyata Kaya Manfaat Kesehatan Loh!!!--

LUBUKLINGGAU, PALPOS.ID- Pucuk Merah atau daun pucuk merah yang dikenal dengan nama ilmiahnya Syzygium myrtifolium merupakan tumbuhan yang dikenal sebagai tanaman hias.

Disebut daun pucuk merah, karena warna tunas daun yang baru muncul memiliki warna merah menyala. Warna daun akan berubah perlahan menjadi hijau seiring berjalannya waktu.

Tanaman daun pucuk merah biasa didapati di taman kota atau komplek perkantoran. Bukan hanya indah dipandang, namun daun pucuk merah juga bisa memberikan manfaat kesehatan.

BACA JUGA:Matoa, Buah Ajaib dari Nusantara yang Mencuri Perhatian Dunia

Dibalik daun pucuknya yang masih muda dan berwarna merah, terkandung banyak senyawa alami yang berpotensi digunakan sebagai pengobatan herbal.

Dikutip dari Wikipedia, kandungan tanaman pucuk merah mirip dengan kandungan pada daun salam yang kaya manfaat untuk kesehatan.

Untuk mendapatkan manfaat daun pucuk merah, kamu bisa mengolahnya menjadi teh. Caranya petik daun berwarna merah dan jemur hingga kering.

BACA JUGA:Langsat Si Pencerah Kulit dan Buat Awet Muda

Kemudian  rebus daun yang sudah kering bersama air hingga mendidih dan air berubah warna atau bisa juga dengan cara diseduh dengan air panas.

Teh dari tanaman pucuk merah ini mengandung zat senyawa bioaktif seperti fenol, antosianin, polifenol, dan triterpenoid.   

Teh pucuk merah juga mengandung flavonoid yang bertindak sebagai pewarna alami maupun zat antioksidan. Selain itu teh pucuk merah juga mengandung  antibakteri yang tinggi.

BACA JUGA:Pecinta Kopi, Stop Minum 4 Jenis Kopi Ini Bisa Bikin Gemuk dan Gagal Diet

Berkat kandungan senyawa bioaktif tersebut, pucuk merah bisa digunakan untuk membantu mengatasi berbagai penyakit, diantaranya masalah asam urat.

Berdasarkan beberapa sumber, selain masalah asam urat, teh daun pucuk merah juga bermanfaat untuk mengatasi masalah-masalah kesehatan lainnya. Apa saja, ikuti ulasannya sampai tuntas ya.

1. Mengatasi Diabetes

BACA JUGA:Zaitun Si Buah Surga Penjaga Fungsi Otak

Teh pucuk merah baik untuk dikonsumsi oleh pengidap diabetes karena memiliki sifat anti diabetes.

Sebuah uji aktivitas antidiabetes ekstrak n-heksana daun pucuk merah sudah dilakukan, untuk mengetahui aktivitas antidiabetes tanaman tersebut, dengan parameter utama persentase penurunan kadar glukosa darah.

Parameter yang diukur meliputi persentase perubahan berat badan, volume urin, volume air minum, dan berat relatif organ.

BACA JUGA:Ogah Wajah Lebih Tua Dari Usia Sebenarnya, Coba Rutin untuk Konsumsi 7 Makanan Ini

Nah, menurut studi tersebut pucuk merah mampu menurunkan kadar glukosa darah yang signifikan jika dibandingkan dengan kontrol negatif.

2. Melawan  Radikal Bebas

Antioksidan merupakan kandungan yang dikenal akan kemampuannya untuk menangkal dan melawan radikal bebas, yang bisa menyebabkan kerusakan sel-sel dalam tubuh.

BACA JUGA:Ogah Wajah Lebih Tua Dari Usia Sebenarnya, Coba Rutin untuk Konsumsi 7 Makanan Ini

Radikal bebas juga sudah dikaitkan dengan berbagai masalah kesehatan seperti peradangan, penuaan dini, penyakit jantung dan kanker.

Nah, dengan mengonsumsi makanan kaya akan antioksidan, seperti pucuk merah, kamu bisa terhindar dari berbagai dampak buruk radikal bebas tersebut.

3. Kekebalan tubuh

BACA JUGA:Kencur si 'Kaempferia Galanga' Pencegah Kangker dan Atasi Stress

Pucuk merah yang kaya akan antioksidan juga bermanfaat untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh, dengan cara mencegah kerusakan oksidatif akibat radikal bebas berlebih.

Radikal bebas bisa merusak sel apa saja dalam tubuh, termasuk sel-sel imun. Nah, dengan mengonsumsi pucuk merah, tubuh bisa terlindungi dari efek buruk radikal bebas dan imunitas tetap terjaga.

4. Cegah sakit perut akibat salah makan

BACA JUGA:Temulawak Si Pencegah Kanker dan Mengatasi Masalah Pencernaan

Kandungan senyawa antibakteri dalam pucuk merah juga mampu mencegah sakit perut akibat keracunan makanan.

Tanaman hias ini bisa membantu membunuh bakteri dalam makanan penyebab sakit perut, seperti Salmonella dan E. Coli.

5. Melawan pertumbuhan sel kanker

BACA JUGA:Menggoda Lidah, Mengancam Kesehatan: 7 Bahaya Tersembunyi Jengkol yang Harus Anda Ketahui!

Pucuk merah mengandung antosianin, senyawa yang memberi warna merah pada daun dan buah tanaman hias tersebut.

Nah, antosianin juga berfungsi sebagai antioksidan yang bisa memberi manfaat kesehatan. Salah satunya adalah menghambat atau menghentikan pertumbuhan kanker.

Studi menunjukkan bahwa antosianin melawan kanker dengan cara memblokir perubahan DNA yang menyebabkan kanker, menghancurkan sel kanker atau menghentikan pertumbuhannya.

BACA JUGA:Catat, Ini Makanan yang Harus Dihindari Penderita Sakit Jantung

Senyawa ini juga dapat mencegah tumor menjadi ganas dan meningkatkan sensitivitas tumor terhadap kemoterapi.

Nah itulah manfaat dari teh pucuk merah. Semoga artikel ini bermanfaat untuk kita semua, dan terima kasih..*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: