Koalisi CekFakta.com Periksa 56 Hoaks dan Rilis 107 Artikel Selama Pemungutan Suara Pemilu 2024

Koalisi CekFakta.com Periksa 56 Hoaks dan Rilis 107 Artikel Selama Pemungutan Suara Pemilu 2024

Koalisi CekFakta.com Periksa 56 Hoaks dan Rilis 107 Artikel Selama Pemungutan Suara Pemilu 2024.-Palpos.id-Dokumen Palpos.id

CekFakta.com memfasilitasi pelaporan hoaks melalui akun pengaduan atau tipline di WhatsApp dengan nomor +62 811-1000-0579, memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk berkontribusi dalam upaya mengidentifikasi dan menanggapi hoaks.

Selain melibatkan media, koalisi CekFakta.com juga bekerjasama erat dengan masyarakat sipil yang mengawal proses pemilu dan lembaga penyelenggara pemilu seperti Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu). 

BACA JUGA:Jelang Pemilu 2024 AMSI Gelar Pelatihan Cek Fakta di Sumatera Barat

BACA JUGA:2 Trainer Cek Fakta AMSI Sumsel Bekali Pemuda Kabupaten Banyuasin untuk Melek Digital

Relawan antihoaks dari berbagai kota dan lintas organisasi masyarakat sipil turut membantu dalam memonitor isu hoaks pada hari pencoblosan.

Septiaji Eko Nugroho, Ketua Umum Mafindo, memastikan bahwa koalisi ini juga berkoordinasi dengan beberapa platform digital yang banyak digunakan masyarakat Indonesia, sehingga penanganan hoaks dapat dilakukan lebih responsif. 

Hingga saat ini, sudah ada 51 organisasi masyarakat sipil dan perguruan tinggi yang menandatangani nota kesepahaman dengan CekFakta.com untuk menyebarkan prinsip dan konten cekfakta ke komunitas masing-masing.

Wahyu Dhyatmika, Ketua Umum AMSI, mengapresiasi peran aktif ratusan media lokal dan nasional yang terlibat dalam kolaborasi cekfakta selama Pemilu 2024. 

BACA JUGA:AMSI Bersama AJI dan Mafindo Petakan Data Hoaks Jelang Pemilu

BACA JUGA:AMSI Luncurkan Konten Agregator Amsinews, Ini Tujuannya...

"Partisipasi yang aktif dari ratusan media anggota AMSI dalam kegiatan periksa fakta menunjukkan semangat tinggi untuk berinovasi digital dan meningkatkan relevansi serta keterpercayaan publik pada media," katanya.

Selain kegiatan patroli hoaks dan periksa fakta selama hari pencoblosan, koalisi CekFakta.com juga rutin melakukan live fact-checking dalam lima kali debat calon presiden dan wakil presiden. 

Ini bertujuan untuk memastikan setiap pernyataan kandidat didasarkan pada data dan fakta yang dapat diakses oleh masyarakat umum.

Rangkaian kegiatan cekfakta selama Pemilu 2024 mendapat dukungan penuh dari Google News Initiative, yang telah menjadi mitra sejak berdirinya enam tahun yang lalu. 

BACA JUGA:AMSI Bahas AI Untuk Transformasi Bisnis Berbagai Sektor Termasuk Jurnalisme

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: