Pemanasan Politik di Muratara, Depri Apriansyah Amro Potensial Adu Tanding dengan Petahana

Pemanasan Politik di Muratara, Depri Apriansyah Amro Potensial Adu Tanding dengan Petahana

Depri Apriasnyah Amro, tokoh pemuda yang mendapat dukungan Gen-Z sebagai penantang petahana di Pilbub Muratara. Foto : Ist--

LUBUKLINGGAU, PALPOS.ID- Menjelang Pilkada serentak 2024, suhu politik di Musi Rawas Utara (Murata) yang sebelumnya disebut senyap tampaknya mulai menunjukan riak. 

Itu ditandai munculnya nama-nama tokoh potensial yang berani adu tanding dengan petahana, Devi Suhartoni, dalam pemilihan bupati (pilbub) Muratara pada 27 November 2024, yang mulai menjadi sorotan utama.

Salah satunya adalah Depri Apriansyah Amro, yang didukung oleh kalangan milenial Muratara. 

Sebagai adik kandung anggota DPR RI H Fauzi Amro, Depri dinilai memiliki kualifikasi mental, materi, dan popularitas yang memadai untuk memimpin Muratara ke arah kemajuan.

BACA JUGA:Warga Keluhkan Jembatan Rusak ke Akun Medsosnya, Begini Respon Unsur Pimpinan Dewan Lubuklinggau

BACA JUGA:Pengurus ICMI Kabupaten Musi Rawas Mendorong Ketua H Ristanto Wahyudi Maju di Pilkada Serentak 2024

"Depri adalah sosok yang layak mewakili perubahan di Muratara," ungkap Rio, salah satu tokoh pemuda Muratara kepada awak media, Sabtu 27 April 2024.

Dengan latar belakang sebagai pengusaha dan Ketua Karang Taruna Kabupaten Muratara, Depri dipandang sebagai figur yang tepat untuk menciptakan kemajuan di Bumi Berselang Serundingan.

Depri sendiri menyatakan niatnya untuk menciptakan perubahan positif di daerah tersebut. Langkah persiapan telah dilakukan dengan menjalin komunikasi dengan berbagai pihak dan merencanakan pengambilan formulir di beberapa partai pada awal bulan Mei.

"Kita akan mengambil formulir di beberapa partai awal Mei ini," kata Depri, menegaskan keseriusannya untuk ikut serta dalam kontestasi Pilkada 2024 dengan dukungan dari berbagai elemen masyarakat. ***

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: