Pj Walikota Palembang Tinjau Gotong Royong Jumat Bersih di Sekanak dan Rumah Susun
Pj Walikota Palembang, Ucok Damenta saat meninjau gotong royong di rusun --
PALEMBANG, PALPOS.ID- PJ Walikota Dr. A. Damenta, Mag.rer.publ, CGCAE, meninjau langsung kegiatan gotong royong Jumat Bersih di Aliran Anak Sungai Sekanak, Kecamatan Bukit Kecil.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang untuk menciptakan lingkungan yang nyaman dan meminimalisir risiko banjir.
Dalam kegiatan tersebut, Pj Walikota didampingi oleh beberapa Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) serta Camat Bukit Kecil, turun langsung ke lokasi dan melakukan pembersihan di kawasan Rumah Susun (Rusun). Petugas dan mobil pengangkut sampah juga dikerahkan untuk memaksimalkan pembersihan.
Pj Walikota A Damenta mengungkapkan, kegiatan gotong royong ini bertujuan untuk menunjukkan bahwa pemerintah hadir di tengah-tengah masyarakat dan selalu merespons apa yang dibutuhkan oleh mereka.
"Saya minta kita berkomitmen bersama-sama membangun wajah kota yang cantik dan masyarakat semakin nyaman," ujarnya.
BACA JUGA:Diniai Sudah Tidak Layak, Target Akhir Tahun Revitalisasi Rusun
BACA JUGA:Masyarakat 27 Ilir Gelar Pawai 1 Syuro Sambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 H
Damenta menjelaskan bahwa gotong royong ini menitikberatkan pada penanggulangan masalah lingkungan dan air. "Lingkungan yang bersih akan membuat masyarakat terhindar dari penyakit. Selain itu, ini merupakan salah satu upaya dalam penanggulangan terjadinya banjir," tambahnya.
Namun, ia menegaskan bahwa kebersihan bukan hanya tugas pemerintah tetapi tanggung jawab bersama. Dibutuhkan kerjasama yang baik dari berbagai pihak, khususnya masyarakat.
"Untuk itu, saya minta masyarakat untuk disiplin membuang sampah pada tempatnya. Ini demi kenyamanan kita bersama dan menciptakan lingkungan yang sehat bagi anak cucu kita," tutupnya.
BACA JUGA:PLN UP3 Palembang Kembali Gelar Edukasi Manfaat dan Bahaya Listrik kepada Masyarakat
BACA JUGA:Idul Adha Inflasi di Kota Palembang Malah Turun, Ternyata Ini Penyebabnya..
Dengan komitmen yang kuat dari Pemkot Palembang dan partisipasi aktif masyarakat, diharapkan lingkungan Kota Palembang akan semakin bersih dan sehat, menciptakan kenyamanan dan kesejahteraan bagi seluruh warganya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: