Kejari Muba Roy Riady: "Kami Mitra, Bukan Masalah, Tapi Memberi Solusi!"

Penandatanganan Pakta Integritas dan Nota Kesepahaman (MoU) antara Pemkab Muba dan Kejaksaan Negeri Muba. -Foto:dokumen palpos-
"Kami bukan masalah, tetapi solusi. Kejaksaan siap mendukung program-program Pemkab Muba agar berjalan sesuai aturan. Jangan ada ketakutan dalam bekerja," ujarnya dengan semangat.
Roy juga mengingatkan semua pejabat dan ASN untuk menjauhi pelanggaran hukum dan fokus pada pelayanan masyarakat.
BACA JUGA:Selamatkan Keluarga dari Bahaya Judi Online & Pornografi dan Bebas Narkoba !
BACA JUGA:Jalin Keakraban dan Serap Aspirasi, Kalapas Sekayu Keliling Sapa Warga Binaan
"Hindari penyakit hati; beri yang terbaik untuk masyarakat," pesannya.
Roy Riady tidak hanya fokus pada pencegahan korupsi, tetapi juga menyoroti isu agraria dan kawasan hutan.
Ia menekankan pentingnya kebijakan yang berpihak kepada masyarakat dan mendukung investasi yang sehat.
"Praktik-praktik lama yang merugikan harus ditinggalkan. Kita harus memastikan bahwa investasi yang masuk benar-benar membawa manfaat bagi masyarakat dan pertumbuhan ekonomi daerah," imbuhnya.
Dengan dukungan sinergis antara Pemkab Muba dan Kejaksaan Negeri, harapan untuk mewujudkan Muba yang bersih, transparan, dan berwibawa semakin dekat.
Bersama, kita bisa menciptakan perubahan yang berarti untuk masyarakat dan masa depan Kabupaten Muba!*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: