Disebut Salah Satu Srikandi di Pilkada Mura 2024 Nanti, Ini Jawaban Lily

Disebut Salah Satu Srikandi di Pilkada Mura 2024 Nanti, Ini Jawaban Lily

Lily Maddari didampingi suami Ridwan Mukti (kiri) memberikan keterangan kepada wartawan, Minggu (04/12)-FOTO : MARYATI-PALPOS.ID-

LUBUKLINGGAU, PALPOS.ID -  Menjelang pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak 2024 di Kabupaten Musi Rawas (Mura).

Nama Hj. Lily Martiani Maddari, mantan DPRD Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) yang juga istri dari H Ridwan Mukti (RM) disebut-sebut bakal come back (kembali) ke Kabupaten Mura.

Namanya juga digadang-gadang menjadi salah satu Srikandi kandidat kuat kepala daerah di Kabupaten Bumi LAN Serasan Sekentenan itu. 

Lily yang semula masih enggan menyebutkan langkah politiknya, ketika terus didesak akhirnya buka suara.

BACA JUGA:Pasca Bebas, Ridwan Mukti Cerita Fakta Ini di Balik Proses Hukumnya 

"Takdir yang saya jalani, tidak mematahkan semangat untuk berbuat kepada masyarakat dan kalau Allah berkehendak tidak ada yang tidak mungkin," ungkapnya dalam obrolan santai bersama insan pers di kediamannya Jalan Garuda, Kecamatan Lubuklinggau Barat II, Kota Lubuklinggau, Minggu (04/12).

Karena menurutnya, bisa terus berbuat baik kepada masyarakat dimanapun itu, merupakan kebahagian bagi dirinya dan sang suami.

"Prinsifnya bagi kami berdua begini, kami bahagia jika bisa bermanfaat bagi orang lain,” ujar Lily.

Dengan berbuat baik kepada masyarakat, lanjutnya itu juga membuat dia bersentuhan langsung dengan masyarakat dan keluarga besarnya. 

BACA JUGA:Gubernur Sumsel Bolehkan Pasang Lift Jembatan Ampera Palembang, Asal...

"Jadi setelah melalui proses ujian ini, Insya Allah bisa terus turun ke masyarakat, apapun kondisinya, naik dengan partai politik (parpol) ataupun perorangan seperti saat ini,” tegas mantan Ketua DPD Golkar Mura ini.

Hal itu juga sebagai isyarat bahwa dia siap untuk come back ke Mura untuk meneruskan perjuangan sang suami dalam membangun daerahnya. Terlebih dirinya banyak mendapat keluhan masyarakat tentang kondisi sulit yang dihadapi, terutama pasca pandemi.

Disinggung soal dukungan sang suami, dengan tegas Lily mengatakan bahwa RM tidak pernah ngomong secara langsung untuk mendorong dan mendukungnya maju dalam Pilkada Mura. 

"Kami masih menikmati ketemu keluarga, ketemu anak-anak,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: