PGN Tbk Merambah Pasar Global dengan Suksesnya Transaksi LNG ke China!

 PGN Tbk Merambah Pasar Global dengan Suksesnya Transaksi LNG ke China!

--

BISNIS, PALPOS.ID-Subholding Gas Pertamina PT PGN Tbk telah mengumumkan kesuksesan dalam melaksanakan bisnis jual beli LNG (Liquefied Natural Gas) Trading Internasional dengan tujuan negara China.

Pada tanggal 9 Februari 2024, terjadi pengiriman pertama LNG kargo Internasional PGN dari supply Petronas - Bintulu yang berhasil dikirim ke CNTIC (China National Technical Import & Export Corporation) di China.

Pengiriman ini menandai langkah besar dalam upaya PGN untuk merambah pasar global dan mengembangkan portofolio penjualan energi tingkat internasional.

BACA JUGA: PT PGN Tbk Memimpin Langkah Menuju Energi Bersih di Ibu Kota Negara dengan Program Jargas Rumah Tangga

BACA JUGA: Gas untuk Generasi Mendatang: PGN dan KMJ Tandatangani MOU Pasokan LNG Domestik

Menurut Direktur Utama PGN, Arief S. Handoko, pencapaian ini merupakan hasil dari cita-cita Going Global Business yang telah lama diperjuangkan oleh perusahaan.

"Manuver ini menjadi realisasi ekspansi bisnis global dan diversifikasi bisnis PGN untuk masuk ke dalam bisnis LNG internasional, dengan memiliki portofolio penjualan energi tingkat global,," ujar Arief.

lanjutnya, LNG penting bagi rantai supply yang dimiliki PGN dan diharapkan menjadi penggerak revenue dari bisnis LNG internasional pada tahun 2024.

BACA JUGA:PGN Tbk dan Gagas Energi Lakukan Inovasi: Pemanfaatan Bio-CNG dari Limbah Sawit Pertama Kali di Indonesia

BACA JUGA:PGN Raih Penghargaan Sebagai Badan Usaha Niaga Terbaik di Indonesia, Ini yang Dilakukan PGN

Bisnis LNG Internasional ini tidak terjadi secara spontan, melainkan telah dipersiapkan sejak tahun 2020-2021 melalui negosiasi intensif bersama supplier dan buyer, baik dari segi logistik maupun keuangan.

Proses komunikasi yang intensif juga dilakukan dengan pihak supplier dan buyer LNG, serta pihak terkait lainnya, untuk memastikan kesepakatan yang menguntungkan kedua belah pihak.

Selain itu, PGN juga melakukan analisis market intelligence yang mendalam untuk memahami pasar dan penetrasi LNG baik dalam skala regional maupun global.

BACA JUGA:PGN Gandeng Surge Kembangkan Jargas dan Internet: Program 2.5 Juta Rumah Tangga Terhubung

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: