6 Bintara Polres Prabumulih Lulus Seleksi SIP Angkatan 53, Ini Pesan Kapolres Prabumulih

6 Bintara Polres Prabumulih Lulus Seleksi SIP Angkatan 53, Ini Pesan Kapolres Prabumulih

6 Bintara Polres Prabumulih Lulus Seleksi SIP Angkatan 53, Ini Pesan Kapolres Prabumulih--

PRABUMULIH, PALPOS.ID - Prestasi gemilang diraih oleh enam bintara Polres Prabumulih.

Pasalnya ke 6 bintara polres Prabumulih tersebut, dinyatakan lolos seleksi untuk mengikuti pendidikan Sekolah Inspektur Polisi (SIP) angkatan ke-53 tahun 2024. 

Keenam bintara yang berhasil meraih kesuksesan ini adalah Aiptu Ade Yus Barianto SH, Aipda Salman Alvarisi, 

Aipda Ikhsan SH MSi, Aipda Elyas Pikal SH MSi, Bripka Eduwar Fahlefi SH MSi, dan Bripka Surya Dinata SPSi MSi.

BACA JUGA:Cek Kesiapan Operasi Ketupat 2024, Polres Prabumulih Menggelar Apel Gelar Pasukan

BACA JUGA:Bantu Pemerintah Kendalikan Laju Inflasi dan Kemiskinan Ekstrim, Kejari Prabumulih Gelar OPM dan GPM

Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Aribowo SIK, mengungkapkan kebanggaannya atas pencapaian tersebut, menyatakan bahwa ini adalah jumlah terbanyak bintara Polres Prabumulih yang lolos dalam kurun waktu beberapa tahun terakhir.

"Alhamdulillah, 6 anggota kita berhasil lolos seleksi SIP tahun ini. Ini merupakan rekor baru bagi kami, belum pernah sebelumnya kami memiliki jumlah yang sebanyak ini,” ungkap Kapolres kepada wartawan.

Pada kesempatan tersebut, Kapolres juga memberikan pesan kepada keenam bintara yang berhasil lolos seleksi. 

Beliau menekankan pentingnya untuk belajar dengan sungguh-sungguh selama mengikuti pendidikan dan untuk menjunjung tinggi kode etik profesi.

BACA JUGA:Ribuan PHL Terancam Tak Dapat THR, Anggota DPRD Prabumulih: Kasihan Mereka

BACA JUGA:Amankan Arus Mudik Lebaran, Polres Prabumulih Kerahkan 88 Personel Serta Dirikan 4 Pos PAM dan Yan

"Ini adalah rezeki bagi mereka. Saya titipkan kepada mereka untuk belajar dengan baik, karena dalam peralihan dari bintara ke perwira, mereka harus benar-benar memahami dan melaksanakan kode etik yang ada di Sekolah Inspektur Polisi di Sukabumi," tambahnya dengan penuh semangat.

Dijelaskan kapolres Prabumulih, pendidikan di Sekolah Inspektur Polisi (SIP) merupakan langkah penting bagi para bintara yang ingin meningkatkan karir mereka dan meniti tangga jabatan di kepolisian. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: