Kemenkumham Sumsel gelar Mobile IP Clinic 2024

Kemenkumham Sumsel gelar Mobile IP Clinic 2024

--

INFORIAL, PALPOS.ID-Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Sumatera Selatan (Sumsel) telah mengumumkan rencana penyelenggaraan Mobile Intellectual Property Clinic (Mobile IP Clinic/MIC) di Kota Palembang pada tanggal 19 hingga 21 Juni 2024.

Acara ini menjadi momentum penting untuk memperkenalkan pesona batik kujur, sebuah warisan budaya lokal yang berasal dari Kabupaten Muara Enim, kepada masyarakat luas. Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sumsel, Ilham Djaya, menyatakan komitmennya dalam meningkatkan pelayanan publik melalui inovasi layanan seperti MIC.

BACA JUGA: Kakanwi Kemenkumham Sumsel Resmikan de Paslah Cafe Lapas Lahat

BACA JUGA:Dua Indikasi Geografis Khas Sumatera Selatan Diproses DJKI Kemenkumham

Dalam jumpa pers di Palembang pada Rabu, Ilham Djaya menjelaskan bahwa Mobile IP Clinic tahun ini akan menampilkan pesona budaya lokal Kabupaten Muara Enim, khususnya melalui batik kujur.

Selain itu, acara ini juga akan menampilkan tarian daerah dan fashion show kreasi kain batik kujur yang akan diperagakan oleh 10 hingga 15 perwakilan dari kabupaten setempat.

Untuk memastikan keberhasilan acara ini, pihak Kemenkumham Sumsel telah berkoordinasi dengan Penjabat Bupati Muara Enim, Ahmad Rizali.

BACA JUGA: Lantik 5 Orang PPNS, Ini Pesan Kakanwil Kemenkumham Sumsel

BACA JUGA:Puncak Peringatan HBP ke-60, Kemenkumham Sumsel Gelar Upacara dan Syukuran

"Mobile IP Clinic merupakan salah satu komitmen kami dalam meningkatkan pelayanan publik kepada masyarakat melalui pengembangan inovasi layanan," ujar Ilham Djaya.

Selain sebagai ajang untuk memperkenalkan budaya lokal, MIC 2024 juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pendaftaran kekayaan intelektual (KI), baik secara personal maupun komunal.

Lebih lanjut, Ilham menjelaskan bahwa acara ini akan diikuti oleh berbagai pihak, termasuk dinas/instansi pemerintah, akademisi, pelaku usaha, pelaku seni, budayawan, serta masyarakat umum.

BACA JUGA: Kanwil Kemenkumham Sumsel Buka Klinik Kekayaan Intelektual Bergerak di Mall

BACA JUGA:Kakanwil Kemenkumham Sumsel Buka Orientasi CPNS Tahun 2024

MIC akan menghadirkan narasumber yang kompeten di bidang kekayaan intelektual untuk memberikan informasi yang berkualitas kepada peserta.

Pj Bupati Muara Enim, Ahmad Rizali, menyampaikan apresiasinya terhadap pemilihan batik kujur sebagai fokus acara MIC 2024.

"Kami siap mendukung dalam menyukseskan kegiatan ini.Semoga melalui kegiatan ini akan semakin mengenalkan batik kujur kepada khalayak luas, sehingga selain mengangkat nama baik dan kebudayaan asli dari Kabupaten Muara Enim, juga dapat meningkatkan perekonomian para perajin batik kujur," ungkap Ahmad Rizali.

BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel Gandeng DJKI Lakukan Asistensi dan Drafting Paten

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: