12 Manfaat Buah Naga Merah Salah Satunya Menjaga Berat Badanmu Tetap Ideal Loh

12 Manfaat Buah Naga Merah Salah Satunya Menjaga Berat Badanmu Tetap Ideal Loh

12 Manfaat Buah Naga Merah, Salah Satunya Menjaga Berat Badan Mu Tetap Ideal Loh--

LUBUKLINGGAU, PALPOS.ID.- Buah Naga, buah yang kulitnya bersisik seperti ular di dalam legenda, yakni ular naga. Buah naga memiliki batang seperti katus.

Tanaman ini bisa hidup di dataran rendah maupun dataran tinggi. Tanaman yang terbilang bisa bertahan di cuaca panas.

Buah naga memiliki varian daging beraneka warna, yakni putih, kuning dan merah.

BACA JUGA:Madu Bermanfaat Mengurangi Stress hingga Mengatasi Diare

Buah naga paling banyak diminati, karena selain rasanya yang manis dan nikmat dilidah, juga karena paling mudah dicari dipasaran.  

Berdasarkan beberapa referensi yang dikumpulkan palpos id buah naga dikenal dengan antioksidannya yang tinggi, mengandung serat, protein, kalsium, dospor, zat besi, kalium dan juga vitamin C.  

Kandungan nutrisi yang ada pada buah naga membuat buahan ini ternyata tidak hanya memanjakan lidah, namun juga kaya akan manfaat untuk kesehatan.

BACA JUGA:Minuman Herbal Yang Nikmat dan Menyehatkan, Begini Cara Membuatnya

Salah satunya untuk menjaga berat badan ideal.  Kandungan serat dalam buah naga membuat kamu yang mengkonsumsi buah naga merasa kenyang lebih lama.

Buah Naga juga tergolong buah yang rendah kalori. Karena itu buah naga ini sangat cocok untuk dijadikan camilan sehat guna membantu menjaga berat badan ideal.

Kedua, buah naga juga membantu mencegah dan mengatasi sembelit. Kandungan serat yang tinggi dan prebiotik dalam buah naga baik untuk kesehatan saluran pencernaan.

BACA JUGA:Daun Pandan Dapat Mencegah Penuaan Dini dan Kangker Kulit, Ini 7 Manfaat Lainnya

Nutrisi-nutrisi ini diketahui dapat memperlancar buang air besar, sehingga dapat membantu mengatasi dan mencegah sembelit.

Ketiga, buah naga juga dapat membantu mencegah anemia. Kandungan vitamin C pada buah naga dapat mengoptimalkan penyerapan zat besi.

Zat besi merupakan jenis mineral yang penting dalam proses produksi sel darah merah. Karena itu mengkonsumsi buah naga merah secara rutin bisa membantu kamu menghindari anemia.

BACA JUGA:9 Manfaat Daun Mint yang Jarang Diketahui, Apa Saja ?
 
Namun, untuk mengoptimalkan upaya pencegahan anemia, kamu juga disarankan untuk memenuhi kebutuhan zat besi harian dengan mengonsumsi makanan yang kaya akan zat besi, seperti daging merah, kacang merah, atau kacang almond.

Empat, buah naga juga dapat mencegah penuaan dini. Kandungan antioksidan dan vitamin C dalam buah naga juga dapat mengurangi noda hitam dan garis-garis halus yang sering dikaitkan dengan penuaan dini.

Antioksidan dan vitamin C akan memperbaiki sel tubuh yang rusak, termasuk sel kulit, sehingga membuat kamu bisa terlihat lebih awet muda.  

BACA JUGA:Tak Perlu Keluar Kota, Ada Pondok Pengobatan Alternatif Miftahussyfa di Empat Lawang

Lima, buah naga juga membantu mengontrol gula darah.

Kandungan serat dan antioksidan dalam buah naga juga bisa membantu mengontrol kadar gula darah.

Buah naga bahkan dipercaya dapat memperbaiki sel-sel pankreas yang rusak. Dengan begitu dapat membantu meningkatkan kadar hormon insulin dalam tubuh.

BACA JUGA:Catat! Ini 5 Cara Mencegah Demam Berdarah Dengue (DBD)

Kendati demikian, konsumsilah buah naga secukupnya jangan berlebihan. Karena buah naga juga memiliki indeks glikemik yang cukup tinggi.

Enam, buah naga dipercaya membantu menurunkan kolesterol.

Kandungan antioksidan dalam daging buah naga, serta kandungan omega-3 dan omega-9 dalam biji-biji kecil buah naga bermanfaat untuk menurunkan kadar kolesterol.

BACA JUGA:Waspada! Demam Berdarah Mulai Mewabah di Sukabangun Kota Palembang

Selain itu, buah naga yang tidak mengandung kolesterol dan kaya akan serat ini juga bermanfaat untuk menjaga kadar kolesterol tetap normal.

Tujuh,  buah naga membantu menurunkan risiko penyakit jantung.

Selain menurunkan kolesterol, kandungan asam lemak omega-3 dan omega-9 dalam biji buah naga merah juga dapat mengurangi risiko terjadinya penyakit jantung.

BACA JUGA:Meski Bau Petai Kaya Nutrisi, Bermanfaat Atasi Diabetes dan Masalah Kesehatan Lainnya Loh

Kandungan kalium, likopen, dan karoten dalam buah naga juga berperan dalam menurunkan risiko terjadinya penyakit jantung dan stroke.

Delapan, buah naga juga diyakini dapat mencegah katarak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: