Semarakkan HUT Kemerdekaan RI ke-78, Aspek Gelar Lomba Tumpeng Pempek
Para peserta lomba tumpeng pempek yang sedang mendekor pempek di atrium OPI Mall Palembang, Kamis (17/8/2023). -Foto: Tia-PALPOS.ID
PALEMBANG, PALPOS.ID - Dalam rangka menyemarakkan HUT Kemerdekaan RI ke -78 Asosiasi Pempek (Aspek) Palembang menggelar lomba tumpeng pempek di Atrium OPI Mall, Kamis (17/8).
Lomba ini bertujuan untuk mengapresiasi kuliner pempek di Palembang terutama untuk Aspek dan juga masyarakat.
"Tujuannya untuk mengapresiasi kuliner pempek terutama dari aspek, jadi masyarakat lebih mengenal filosofi pempek. Pempek itu tidak hanya dimakan biasa tetapi juga bisa dijadikan dekor seperti untuk acara pernikahan, ulang tahun, atau acara resmi di kantor," ujar Sekretaris Aspek sekaligus Ketua Panita Lomba, Ita.
BACA JUGA:Paskibraka OKU Akan Diberangkatkan Ke Bali
Ia menyebutkan jumlah peserta lomba tumpeng pempek sebanyak 20 tim yanh terdiri dari peserta umum, pelajar, dan juga dari anggota Aspek itu sendiri.
"Jadi lomba ini dari segi penilaian juga memberikan poin-poin seperti bukan saja sekedar tampil bagus tetapi juga dari cita rasanya, kebersihannya tentu menjadi pokok perhatian," ucapnya.
Ia mengatakan jika para peserta sangat antusias dalam mengikuti lomba tumpeng pempek ini, terlihat juga para peserta memiliki kreatifitas masing-masing.
BACA JUGA:Ada Yang Beda, Petugas Lapas Sekayu Pakai Baju Adat Saat Upacara HUT RI ke-78
"Dilaksanakan pada HUT RI karena ini merupakan momen yang pas untuk menunjukkan semangat nasionalisme kita, karena pada saat 17-an ini kita mengadakan lomba yang penuh sportifitas," katanya.
Selain lomba tumpeng pempek, ia menjelaskan jika ada beberapa lomba lainnya seperti lomba joget balon dan lomba makan pempek kapal selam.
Ia mengungkapkan nantinya para pemenang akan mengantongi hadiah berupa uang yang bernilai jutaan rupiah.
BACA JUGA:HEBOH! Sumeks Grup Meriahkan HUT RI ke-78 Dengan Berbagai Macam Lomba
"Juara Pertama dapat Rp.3 Juta, Juara Kedua dapat Rp. 2 Juta dan Juara Ketiga dapat Rp. 1 Juta. Kemudian ada juga juara harapan satu, dua dan tiga yakni masing-masing akan mendapatkan perlatan masak yang tentunya bermanfaat," ungkap Ita.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: