H Mawardi Yahya Ambil Formulir Bacalon Gubernur dari PAN dan PDIP Sumsel
--
BACA JUGA:Ditangkap Polres Prabumulih Karena Jual Sabu-Sabu, Pria Asal Pali Ngaku Untuk Menghidupi Keluarga
"Saya diutus oleh MAHAR untuk mengambil formulir pencalonan sebagai kepala daerah di PDIP karena kami menganggap PDIP sebagai keluarga.
Kami berharap PDIP bisa mendukung dan mengusung calon kami mewujudkan Sumsel Bangkit," ungkap H Edward Jaya.
Sekretaris Pilkada yang merangkap Wakil Ketua DPD PDIP Sumsel, Tun Teja, menyatakan bahwa pendaftaran bacalon kepala daerah Sumsel sudah dibuka.
Selain H Mawardi Yahya-H Harnojoyo, sudah ada beberapa calon yang mendaftar, seperti H Herman Deru, Holda, H Herimalindo, dan Hj Meli Mustika.
BACA JUGA:Jurai Besemah Bersatu Merapat ke Herman Deru: Dukungan Kuat untuk Pilkada Gubernur Sumsel 2024
BACA JUGA:Banyak Pegawai Halal Bihalal di Luar Kantor Saat Jam Kerja, Pj Wako Prabumulih: Akan Kita Tegur
"Dalam hal ini, kami tegak lurus menyerahkan keputusan kepada pusat," kata Tun Teja.
Turut hadir dalam acara pengambilan formulir ini beberapa tokoh masyarakat dan politisi ternama di Sumsel, menandakan pentingnya momen ini dalam dinamika politik lokal.
Dengan pengambilan formulir dari dua partai besar, H Mawardi Yahya semakin menegaskan keseriusannya dalam bertarung merebut kursi kepala daerah Sumsel dalam Pilkada mendatang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: